EFEKTIVITAS PENGGUNAAN STRATEGI KNOW, WANT TO KNOW, LEARNED (KWL) DALAM UPAYA MENINGKATKAN KETERAMPILAN MEMBACA PEMAHAMAN TEKS BAHASA PERANCIS
Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan: (1) tingkat efektivitas strategi KWL dalam pembelajaran membaca pemahaman bahasa Perancis; (2) hasil belajar mahasiswa sebelum dan sesudah menggunakan strategi KWL; dan (3) tanggapan mahasiswa tentang penggunaan strategi KWL dalam pembelajaran membaca...
Saved in:
Main Author: | |
---|---|
Format: | Book |
Published: |
2017-01-26.
|
Subjects: | |
Online Access: | Link Metadata |
Tags: |
Add Tag
No Tags, Be the first to tag this record!
|
Summary: | Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan: (1) tingkat efektivitas strategi KWL dalam pembelajaran membaca pemahaman bahasa Perancis; (2) hasil belajar mahasiswa sebelum dan sesudah menggunakan strategi KWL; dan (3) tanggapan mahasiswa tentang penggunaan strategi KWL dalam pembelajaran membaca pemahaman teks bahasa Perancis. Metode penelitian yang digunakan yaitu metode pra-eksperimen dengan desain one-group pretest-posttest. Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu studi pustaka, tes dan angket. Sampel penelitian ini adalah 30 orang mahasiswa semester 3 Departemen Pendidikan bahasa Perancis FPBS UPI Tahun Akademik 2016/2017. Berdasarkan hasil perhitungan statistik diperoleh nilai t_hitung sebesar 4,65 dan nilai t_tabel sebesar 2,75, sehingga t_hitung>t_(tabel ), yang artinya hipotesis kerja dalam penelitian ini diterima. Maka, penggunaan strategi KWL dianggap efektif dalam pembelajaran membaca pemahaman teks bahasa Perancis. Selanjutnya, nilai rata-rata prates mahasiswa (x ̅) yaitu 70,2 dan nilai rata-rata pascates (y ̅) yakni 76,3. Hal ini menunjukkan adanya peningkatan nilai sebesar 6,1, sehingga kemampuan membaca pemahaman teks bahasa Perancis mahasiswa mengalami peningkatan setelah penggunaan strategi KWL. Tanggapan mahasiswa tentang penggunaan strategi KWL ini dapat dilihat dari angket yaitu sebanyak 93% mahasiswa berpendapat mahasiswa lebih mudah dalam memahami pelajaran membaca pemahaman teks bahasa Perancis setelah menggunakan strategi KWL dan 7% lainnya tidak beranggapan demikian. Sehingga strategi KWL ini diharapkan dapat membantu proses pembelajaran bahasa Perancis khususnya pada keterampilan membaca pemahaman. |
---|---|
Item Description: | http://repository.upi.edu/29466/1/S_PRS_1204430_Title.pdf http://repository.upi.edu/29466/2/S_PRS_1204430_Abstract.pdf http://repository.upi.edu/29466/3/S_PRS_1204430_Table_of_content.pdf http://repository.upi.edu/29466/4/S_PRS_1204430_Chapter1.pdf http://repository.upi.edu/29466/5/S_PRS_1204430_Chapter2.pdf http://repository.upi.edu/29466/6/S_PRS_1204430_Chapter3.pdf http://repository.upi.edu/29466/7/S_PRS_1204430_Chapter4.pdf http://repository.upi.edu/29466/8/S_PRS_1204430_Chapter5.pdf http://repository.upi.edu/29466/9/S_PRS_1204430_Bibliography.pdf http://repository.upi.edu/29466/10/S_PRS_1204430_Appendix1.pdf http://repository.upi.edu/29466/11/S_PRS_1204430_Appendix2.pdf |