PENGARUH SUPERVISI PENGAWAS SEKOLAH DAN MOTIVASI BERPRESTASI KEPALA SEKOLAH TERHADAP KINERJA KEPALA SEKOLAH DASAR NEGERI DI KOTA BOGOR
Penelitian ini didasari belum optimalnya kinerja kepala Sekolah Dasar Negeri di Kota Bogor. Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan keterlaksanaan supervisi oleh pengawas sekolah, motivasi berprestasi kepala sekolah dan kinerja kepala Sekolah Dasar Negeri di Kota Bogor, serta menganalisis...
Saved in:
Main Author: | |
---|---|
Format: | Book |
Published: |
2017-08-28.
|
Subjects: | |
Online Access: | Link Metadata |
Tags: |
Add Tag
No Tags, Be the first to tag this record!
|
Summary: | Penelitian ini didasari belum optimalnya kinerja kepala Sekolah Dasar Negeri di Kota Bogor. Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan keterlaksanaan supervisi oleh pengawas sekolah, motivasi berprestasi kepala sekolah dan kinerja kepala Sekolah Dasar Negeri di Kota Bogor, serta menganalisis pengaruh supervisi oleh pengawas sekolah dan motivasi berprestasi kepala sekolah baik secara parsial maupun bersama-sama terhadap kinerja kepala Sekolah Dasar Negeri di Kota Bogor. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif, dengan pendekatan kuantitatif. Sampel pada penelitian ini adalah kepala Sekolah Dasar Negeri di Kota Bogor yang berjumlah 118 orang dari jumlah populasi sebanyak 236 orang kepala sekolah. Pengumpulan data penelitian menggunakan kuesioner dengan skala likert.Teknik analisa data dalam penelitian ini menggunakan teknik Weighted Mean Scored (WMS), pengujian hipotesis dilakukan dengan menggunakan korelasi Pearson Product Moment untuk mengetahui tingkat signifikansinya. Hasil pelaksanaan penelitian menunjukkan bahwa kinerja kepala Sekolah Dasar Negeri di Kota Bogor secara keseluruhan berada pada kategori tinggi, pelaksanaan supervisi oleh pengawas sekolah secara keseluruhan berada pada kategori tinggi, motivasi berprestasi kepala Sekolah Dasar Negeri di Kota Bogor secara keseluruhan berada pada kategori sangat tinggi, supervisi yang dilakukan oleh pengawas sekolah berpengaruh lemah namun berkontribusi positif terhadap kinerja kepala sekolah, motivasi berprestasi kepala sekolah berpengaruh lemah namun berkontribusi positif terhadap kinerja kepala sekolah, supervisi pengawas sekolah dan motivasi berprestasi kepala sekolah secara simultan berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja kepala Sekolah Dasar Negeri di Kota Bogor. Perlu adanya peningkatan kompetensi baik untuk kepala sekolah maupun untuk pengawas.----------This research was based on the lack performance of the Elementary School's principals in Bogor. The purposes of this research were to describe the implementation of the supervision by the school supervisors, the principal's motivation of achievement, the principal's performance, and to analyze the impact of supervision by the school supervisor and the principal's motivation of achievement towards the principal's performance both partially and thoroughly. The research used a deskriptif method within the framework of quantitative approach. The samples were 118 principals from 236 population of the state elementary schools in the City of Bogor. The data collection was collected by questionnaires in likert scales. The data analysis used a Weighted Mean Scored (WMS) technique, hypothesis test used a Pearson Product Moment Correlation to find out the significancy. The results of the research showed that the overall performance of the principal and implementation of supervison by the school supervisors were overall categorized as high. The motivation of achievement was overall in the category of very high. Furthermore, the supervision done by the school supervisors was weakly influencing yet positively contributing to the principal's performance, the motivation of achievement was weakly influencing yet positively contributing to the principal's performance, the supervision done by the school supervisors and the motivation of achievement simultaneously giving the positive and significant impact on the principal's performance. There is the need of both principals and supervisors capacity building to enhance their competencies. |
---|---|
Item Description: | http://repository.upi.edu/31465/1/T_ADPEN_1507723_Title.pdf http://repository.upi.edu/31465/2/T_ADPEN_1507723_Abstract.pdf http://repository.upi.edu/31465/3/T_ADPEN_1507723_Tale_of_Content.pdf http://repository.upi.edu/31465/4/T_ADPEN_1507723_Chapter1.pdf http://repository.upi.edu/31465/5/T_ADPEN_1507723_Chapter2.pdf http://repository.upi.edu/31465/6/T_ADPEN_1507723_Chapter3.pdf http://repository.upi.edu/31465/7/T_ADPEN_1507723_Chapter4.pdf http://repository.upi.edu/31465/8/T_ADPEN_1507723_Chapter5.pdf http://repository.upi.edu/31465/9/T_ADPEN_1507723_Bibliography.pdf http://repository.upi.edu/31465/10/T_ADPEN_1507723_Appendix.pdf |