PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN BERBASIS MASALAH UNTUK MENINGKATKAN AKTIVITAS DAN HASIL BELAJAR SISWA PADA STANDAR KOMPTENSI MERANCANG KANDANG DAN PERALATAN DI SMK N 2 SUBANG

Hasil studi pendahuluan di SMK N 2 Subang diketahui bahwa hasil belajar siswa ranah kognitif kelas III program studi Agribisnis Produksi Ternak dalam pembelajaran merancang kandang dan peralatan masih rendah. Hal ini ditunjukan dengan rata-rata nilai ulangan harian dengan nilai 40,5 yang tidak memen...

Full description

Saved in:
Bibliographic Details
Main Author: Ati, Gamarius Bere (Author)
Format: Book
Published: 2013-08.
Subjects:
Online Access:Link Metadata
Tags: Add Tag
No Tags, Be the first to tag this record!
Description
Summary:Hasil studi pendahuluan di SMK N 2 Subang diketahui bahwa hasil belajar siswa ranah kognitif kelas III program studi Agribisnis Produksi Ternak dalam pembelajaran merancang kandang dan peralatan masih rendah. Hal ini ditunjukan dengan rata-rata nilai ulangan harian dengan nilai 40,5 yang tidak memenuhi nilai Kriteria Ketuntasan Minimal (KKM) yaitu 70. Rendahnya hasil belajar siswa tidak terlepas dari rendahnya keterlibatan siswa selama proses pembelajaran yang mengakibatkan rendahnya hasil belajar siswa. Penelitian ini difokuskan pada upaya peningkatan aktivitas belajar dan hasil belajar siswa melalui penerapan model berbasis masalah. Tujuan penelitian ini adalah untuk mendapatkan profil peningkatan aktivitas dan hasil belajar siswa sebagai hasil penerapan model pembelajaran berbasis masalah. Pada penelitian ini metode penelitian yang digunakan adalah kuasi eksperimen dengan desain penelitian one grup pretest-postest. Sampel dalam penelitian ini adalah siswa-siswi kelas XII APTR di SMK N 2 Subang dengan jumlah 9 orang, pengumpulan data dilakukan melalui data kualitatif dan kuantitatif. Berdasarkan hasil penelitian diperoleh aktivitas belajar siswa dapat dilihat dari setiap pertemuan mengalami peningkatan positif. Skor rata-rata gain yang diperoleh dari hasil belajar adalah 32,23, dan gain yang dinormalisasi adalah 0,60 tergolong kategori sedang. Dengan demikian dengan menerapkan model pembelajaran berbasis masalah dapat meningkatkan aktivitas dan hasil belajar siswa. Kata Kunci : Pembelajaran Berbasis Masalah, Aktivitas Belajar, hasil belajar.
Item Description:http://repository.upi.edu/320/1/S_PTA_0811753_TITLE.pdf
http://repository.upi.edu/320/3/S_PTA_0811753_ABSTRACK.pdf
http://repository.upi.edu/320/2/S_PTA_0811753_TABLE%20OF%20CONTENT.pdf
http://repository.upi.edu/320/4/S_PTA_0811753_CHAPTER1.pdf
http://repository.upi.edu/320/5/S_PTA_0811753_CHAPTER2.pdf
http://repository.upi.edu/320/6/S_PTA_0811753_CHAPTER3.pdf
http://repository.upi.edu/320/7/S_PTA_0811753_CHAPTER4.pdf
http://repository.upi.edu/320/8/S_PTA_0811753_CHAPTER5.pdf
http://repository.upi.edu/320/9/S_PTA_0811753_BIBIOGRAPHY.pdf
http://repository.upi.edu/320/10/S_PTA_0811753_APPENDIX.pdf