PENGGUNAAN METODE PROBLEM BASED LEARNING UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN BERPIKIR KRITIS SISWA DALAM PEMBELAJARAN IPS SD PADA KONSEP MASALAH SOSIAL

Penelitian ini di latarbelakangi oleh permasalahan yang di alami oleh siswa kelas IV SD Negeri Penggung terhadap kondisi belajar yang terlihat pasif, dan tidak terlihat aktif, dan pembelajaran pun kurang menantang sehingga kurangnya kemampuan berpikir siswa dalam belajar sehingga berpengaruh terhada...

Full description

Saved in:
Bibliographic Details
Main Author: ratnawati, - (Author)
Format: Book
Published: 2017-06-19.
Subjects:
Online Access:Link Metadata
Tags: Add Tag
No Tags, Be the first to tag this record!
Description
Summary:Penelitian ini di latarbelakangi oleh permasalahan yang di alami oleh siswa kelas IV SD Negeri Penggung terhadap kondisi belajar yang terlihat pasif, dan tidak terlihat aktif, dan pembelajaran pun kurang menantang sehingga kurangnya kemampuan berpikir siswa dalam belajar sehingga berpengaruh terhadap hasil belajarnya yang tidak maksimal. Maka dalam penelitian ini dapat dirumuskan menjadi beberapa masalah, diantaranya : 1) Bagaimana penggunakan metode problem based learning dalam pembelajaran IPS, 2) Bagaimana meningkatkan kemampuan berpikir kritis terhadap siswa dalam pembelajaran IPS menggunakan metode problem based learning, 3) Bagaimana perolehan hasil belajar siswa dengan menggunakan metode problem based learning dalam pembelajaran IPS di SD. Tujuanya untuk mengetahui sejauh mana pencapaian efektifitas penggunaan metode PBL ini, meningkatkan kemampuan siswa dalam berpikir kritis, serta pencapaian hasil belajar siswa dalam pembelajaran IPS dengan menggunakan metode PBL. Adapun metode penelitian yang digunakan oleh peneliti ialah metode penelitian tindakan (Action Research) dengan menggunakan desain penelitian Kemmis dan Mc Taggart. Selanjutnya, setting tempat yang dijadikan penelitian ialah di SD Negeri Penggung dan subyek penelitian ialah siswa kelas IV SD Negeri Penggung yang berjumlah 27 orang siswa diantaranya 10 orang laki-laki dan 17 orang perempuan.Sementara itu, untuk teknik pengumpulan data yang dipakai dalam penelitian ini ialah teknik observasi dan tes. Penelitian Tindakan Kelas ini dilakukan sebanyak tiga siklus, dimana dalam setiap siklusnya terdiri dari rencana, tindakan, observasi, dan refleksi. Selanjutnya, instrumen penelitian yang digunakan oleh peneliti ialah lembar pedoman observasi dan lembar tes.Temuan di lokasi saat penelitian diantaranya ialah teknik mengajar guru yang kurang menantang siswa kurang, sehingga mempengaruhi kegiatan belajar siswa yang pasif dan hasil belajar siswa yang tidak terlalu bagus. Oleh sebab itu, peneliti mengupayakan penggunaan metode problem based learning dalam pembelajaran IPS pada konsep masalah sosial untuk meningatkan kemampuan berpikir kritis siswa. Selanjutnya, hal ini juga dapat dibuktikan dengan hasil yang diperoleh dari meningkatnya kemampuan siswa dalam berpikir kritis pada siklus I : 29,93% , siklus II : 50,92% , dan siklus III: 70%. Adapun peningkatan hasil belajar siswa pada siklus I: 55,88, siklus II: 88,14, dan siklus III: 95,18. Dengan demikian, dapat disimpulkan bahwa peneliti merekomendasikan kepada guru untuk menggunakan metode problem based learning sebagai salah satu solusi untuk meningkatkan kemampuan berpikir kritis siswa di Kelas IV SD Negeri Penggung.
Item Description:http://repository.upi.edu/34659/1/S_RATNAWATI_1300415_Tittle.pdf
http://repository.upi.edu/34659/2/S_KDSERANG_1300415_Abstract.pdf
http://repository.upi.edu/34659/3/S_KDSERANG_1300415_Table%20Of%20Content.pdf
http://repository.upi.edu/34659/4/S_KDSERANG_1300415_Chapter%201.pdf
http://repository.upi.edu/34659/5/S_KDSERANG_1300415_Chapter%202.pdf
http://repository.upi.edu/34659/6/S_KDSERANG_1300415_Chapter%203.pdf
http://repository.upi.edu/34659/7/S_KDSERANG_1300415_Chapter%204.pdf
http://repository.upi.edu/34659/8/S_KDSERANG_1300415_Chapter%205.pdf
http://repository.upi.edu/34659/9/S_KDSERANG_1300415_Bibliography.pdf
http://repository.upi.edu/34659/10/S_KDSERANG_1300415_Appendix.pdf