MAKNA DAN NILAI-NILAI PENDIDIKAN DALAM PAPPASENG DAN PEMANFAATAN HASILNYA SEBAGAI BUKU PENGAYAAN PENGETAHUAN DI SMA

Tujuan penelitian ini adalah menggali keberadaan sastra lisan pappaseng yang masih hidup dalam masyarakat Bugis Bone. Penelitian ini menggali teks, koteks, konteks, proses penciptan dan pewarisan sastra pappaseng untuk mendapatkan makna dan nilai-nilai pendidikan di dalamnya. Hasil penelitian pun di...

Full description

Saved in:
Bibliographic Details
Main Author: Syahru Ramadan, - (Author)
Format: Book
Published: 2019-08-15.
Subjects:
Online Access:Link Metadata
Tags: Add Tag
No Tags, Be the first to tag this record!
Description
Summary:Tujuan penelitian ini adalah menggali keberadaan sastra lisan pappaseng yang masih hidup dalam masyarakat Bugis Bone. Penelitian ini menggali teks, koteks, konteks, proses penciptan dan pewarisan sastra pappaseng untuk mendapatkan makna dan nilai-nilai pendidikan di dalamnya. Hasil penelitian pun dimanfaatkan dalam pembelajaran cerpen di SMA dalam bentuk buku pengayaan pengetahuan. Penelitian ini berwujud deskriptif kualitatif. Data dalam penelitian ini adalah tuturan verbal dari beberapa narasumber sebagai data primer dan studi dokumentasi terhadap pappaseng yang telah dibukukan, jurnal-jurnal, buku, dan lain-lain sebagai data sekunder. Pappaseng yang dianalisis dalam penelitian ini merupakan pappaseng yang berbahasa figuratif. Teknik analisis data dalam penelitian ini menggunakan model Miles dan Huberman dengan tiga tahap, yaitu reduksi data, display data, dan verifikasi. Dari hasil analisis data, diperoleh beberapa informasi, antara lain: 1) keberadaan pappaseng di Kabupaten Bone masih dapat dijumpai penuturnya, yaitu di Kecamatan Cina. Keberadaan pappaseng terdiri atas beberapa komponen, yaitu teks, koteks, konteks, proses penciptaan, dan pewarisan yang saling memengaruhi; 2) fungsi sosial pappaseng bagi masyarakat terdiri atas tiga, yaitu sebagai media kontrol sosial, sebagai sarana pendidikan, dan sebagai pedoman dalam kehidupan bermasyarakat; 3) nilai-nilai pendidikan karakter dalam pappaseng terdiri atas lima nilai yaitu nilai religius, mandiri, gotong royong, nasionalis, dan integritas; 4) hasil penelitian dimanfaatkan dalam pembelajaran cerpen dalam bentuk buku pengayaan pengetahuan. Buku tersebut telah diuji kelayakannya oleh dosen ahli, guru bahasa Indonesia, dan penerbit buku. Dari hasil penilaian didapatkan informasi bahwa buku yang disusun dinyatakan layak untuk digunakan. Kata Kunci: sastra lisan, pappaseng, masyarakat Bugis Bone, buku pengayaan The purpose of this research is explores the existence of oral literature pappasengs which still live in the Bugis community of Bone. This research explores texts, cotexts, contexts, patterns of creation and literary inheritance of Pappasengs to get the meaning and values of education on it. The results of the study were utilized in short story learning in senor high school in the form of a knowledge enrichment book. This research is a qualitative descriptive study. The data in this study are verbal utterances from several speakers as primary data and documentation studies on existing pappaseng that have been recorded, journals, books, and others as secondary data. The Pappasengs analyzed in this research are pappasengs that contain figurative languages. The data analysis technique in this research uses the Miles and Huberman models with three stages, namely data reduction, data display, and verification (conclusion drawing). From the results of data analysis, some information were obtained, including: 1) the presence of pappasengs in Bone Regency can still be found by its speakers, namely in the District of China. The existence of pappasengs consist of several components, namely text, cotext, context, patterns of creation and inheritance that influence each other; 2) social functions of pappasengs for the community consisting of three, namely as a medium of social control, as a means of education, and as a guide in community life; 3) the values of character education in pappasengs consist of five values, namely religious values, independence, mutual cooperation, nationalism, and integrity; 4) the results of the study were utilized into the short story learning in the form of a knowledge enrichment book. The book has been tested for its feasibility by expert lecturer, Indonesian language teachers, and book publisher. From the results of the assessment, information was obtained that the prepared book was declared feasible to use. Keywords: oral literature, pappasengs, Bugis community of Bone, enrichment book
Item Description:http://repository.upi.edu/38489/9/T_BIND_1706706_Title.pdf
http://repository.upi.edu/38489/2/T_BIND_1706706_Chapter1.pdf
http://repository.upi.edu/38489/3/T_BIND_1706706_Chapter2.pdf
http://repository.upi.edu/38489/4/T_BIND_1706706_Chapter3.pdf
http://repository.upi.edu/38489/5/T_BIND_1706706_Chapter4.pdf
http://repository.upi.edu/38489/6/T_BIND_1706706_Chapter5.pdf
http://repository.upi.edu/38489/7/T_BIND_1706706_Chapter6.pdf
http://repository.upi.edu/38489/8/T_BIND_1706706_Appendix.pdf