PENGARUH KOMPETENSI PROFESIONAL GURU TERHADAP TINGKAT PEMAHAMAN SISWA PADA MATA PELAJARAN AKUNTANSI DI SMA NEGERI 6 BANDUNG : Studi Kasus Kelas XI IPS
Pemahaman merupakan output dari proses belajar mengajar, dimana belajar dipengaruhi oleh faktor internal dan eksternal. Faktor internal diantaranya kondisi fisik, kecerdasan, bakat, minat dan motivasi. Sedangkan faktor eksternal diantaranya kondisi lingkungan sosial dan non sosial. Guru merupakan fa...
Saved in:
Main Author: | |
---|---|
Format: | Book |
Published: |
2013-12-09.
|
Subjects: | |
Online Access: | Link Metadata |
Tags: |
Add Tag
No Tags, Be the first to tag this record!
|
Summary: | Pemahaman merupakan output dari proses belajar mengajar, dimana belajar dipengaruhi oleh faktor internal dan eksternal. Faktor internal diantaranya kondisi fisik, kecerdasan, bakat, minat dan motivasi. Sedangkan faktor eksternal diantaranya kondisi lingkungan sosial dan non sosial. Guru merupakan faktor penting di dalam belajar yang menempati faktor internal. Tingkat pemahaman dapat dilihat dari nilai belajar, yang dipengaruhi oleh beberapa beberapa faktor dan salah satunya satunya adalah kompetensi profesional guru. Melihat data nilai belajar siswa pada mata pelajaran akuntansi di kelas XI IPS SMA Negeri 6 Bandung tahun ajaran 2011/2012 sebagian besar masih di bawah KKM (Kriteria Ketuntasan Minimum), ini diduga karena faktor kompetensi profesional guru. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kompetensi profesional guru terhadap tingkat pemahaman siswa pada mata pelajaran akuntansi di SMA Negeri 6 Bandung (Studi Kasus Kelas XI IPS). Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif dan verifikatif. Teknik yang digunakan dalam pengambilan sampel adalah teknik sampel acak atau simple random sampling. Pengumpulan data dilakukan melalui penyebaran angket untuk kompetensi prosional guru dan soal tes untuk tingkat pemahaman siswa yang disebar kepada 88 siswa yang menjadi sampel, serta teknik dokumentasi untuk data awal penelitian. Pengolahan data dilakukan dengan menggunakan koefisien korelasi product moment dengan bantuan software IBM SPSS V 20 for windows. Hasil dari penelitian ini adalah sebagai berikut: 1) Kompetensi profesional guru mata pelajaran akuntansi kelas XI IPS di SMA Negeri 6 Bandung berada dalam kategori rendah yakni sebesar 35,94%, 2) Tingkat pemahaman siswa pada mata pelajaran akuntansi di kelas XI IPS, sebanyak 39 siswa atau sebesar 44,32% berada di atas KKM dan 49 siswa atau 55,68% berada di bawah KKM 3) Kompetensi profesional guru mempengaruhi tingkat pemahaman siswa pada mata pelajaran akuntansi di SMA Negeri 6 Bandung pada kelas XI IPS sebesar 4,88%. Kata Kunci : Kompetensi Profesional Guru, Tingkat Pemahaman Siswa |
---|---|
Item Description: | http://repository.upi.edu/3888/1/S_PEA_0804577_Title.pdf http://repository.upi.edu/3888/2/S_PEA_0804577_Abstract.pdf http://repository.upi.edu/3888/3/S_PEA_0804577_Table%20of%20Content.pdf http://repository.upi.edu/3888/4/S_PEA_0804577_Chapter1.pdf http://repository.upi.edu/3888/5/S_PEA_0804577_Chapter2.pdf http://repository.upi.edu/3888/6/S_PEA_0804577_Chapter3.pdf http://repository.upi.edu/3888/7/S_PEA_0804577_Chapter4.pdf http://repository.upi.edu/3888/8/S_PEA_0804577_Chapter5.pdf http://repository.upi.edu/3888/9/S_PEA_0804577_Bibliography.pdf http://repository.upi.edu/3888/10/S_PEA_0804577_Appendix.pdf |