MANAJEMEN KOMUNIKASI INTERPERSONAL ANTARA IBU DAN ANAK DALAM POLA PENGASUHAN PASCA PERCERAIAN (Studi Kasus Lima Janda Korban Perselingkuhan di Kota Bandung)

Penelitian terkait manajemen komunikasi interpersonal dalam pola asuh anak pasca perceraian dengan mengambil kasus lima janda korban perselingkuhan di Kota Bandung penting dilakukan karena perceraian yang terjadi antara kedua pasangan suami istri yang sudah memiliki anak apalagi karena kasus perseli...

Full description

Saved in:
Bibliographic Details
Main Author: Mega Handayani Supriyanto, - (Author)
Format: Book
Published: 2018-07-18.
Subjects:
Online Access:Link Metadata
Tags: Add Tag
No Tags, Be the first to tag this record!
Description
Summary:Penelitian terkait manajemen komunikasi interpersonal dalam pola asuh anak pasca perceraian dengan mengambil kasus lima janda korban perselingkuhan di Kota Bandung penting dilakukan karena perceraian yang terjadi antara kedua pasangan suami istri yang sudah memiliki anak apalagi karena kasus perselingkuhan sejatinya dapat mempengaruhi kondisi psikis dan masa depan anak tersebut, adanya kesepakatan pembagian hak asuh anak yang menyebabkan salah satu orang tua (biasanya pihak ibu) akan mendapatkan jatah asuh anak lebih banyak daripada yang satunya serta traumatik janda korban perselingkuhan untuk menjalin hubungan kembali dengan lawan jenis pasca perceraian. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui manajemen komunikasi interpersonal yang ibu lakukan dengan mengambil lima aspek efektivitas komunikasi interpersonal yaitu keterbukaan, empati, sikap mendukung, sikap positif serta kesetaraan dan juga fungsi manajemen komunikasi yaitu perencanaan, pengorganisasian, pengaktifan dan pengawasan. Metode penelitian yang dilakukan dalam penelitian ini adalah kualitatif dengan studi kasus ibu yang bercerai karena kasus perselingkuhan di Kota Bandung. Hasil penelitian menunjukan bahwa 1) Komunikasi interpersonal di antara ibu dan anak cenderung berjalan dengan efektif karena memenuhi efektifitas komunikasi interpersonal, yaitu keterbukaan, empati, dukungan, rasa positif, dan kesetaraan. 2) Manajemen komunikasi interpersonal di dalam kelima responden berjalan dengan baik karena memenuhi fungsi dari manajemen komunikasi diterapkan, yaitu perencanaan, pengorganisasian, pengaktifan, dan pengawasan. Kelima narasumber menggunakan pola asuh demokratis;---Research about interpersonal communication management in parenting pattern of children after divorce by taking the case of five widows of infidelity victims in Bandung is important because divorce occurs between the two married couples who already have children especially because the infidelity cases can affect the child's psychological condition and future , the existence of a child custody division agreement that causes one parent (usually the mother) to get more foster care from the child and the traumatic widow of the infidel victim to re-establish relations with the opposite sex after divorce. This study aims to determine the management of interpersonal communication that mothers do by taking the five aspects of the effectiveness of interpersonal communication, namely openness, empathy, supportive attitudes, positive attitudes and equality as well as communication management functions, planning, organizing, activating and controlling. The research method used in this study is qualitative with a case study of divorced mothers due to infidelity cases in Bandung. The results show that 1) interpersonal communication between mother and child tends to run effectively because it fulfills the effectiveness of interpersonal communication, namely openness, empathy, support, positive feeling, and equality. 2) Management of interpersonal communication in the five respondents goes well because it fulfills the functions of applied communication management, namely planning, organizing, activating, and monitoring. All five respondents used democratic parenting styles.
Item Description:http://repository.upi.edu/45198/1/S_IKOM_1400949_Title.pdf
http://repository.upi.edu/45198/2/S_IKOM_1400949_Abstract.pdf
http://repository.upi.edu/45198/3/S_IKOM_1400949_Table_of_content.pdf
http://repository.upi.edu/45198/4/S_IKOM_1400949_Chpater1.pdf
http://repository.upi.edu/45198/5/S_IKOM_1400949_Chpater2.pdf
http://repository.upi.edu/45198/6/S_IKOM_1400949_Chpater3.pdf
http://repository.upi.edu/45198/7/S_IKOM_1400949_Chpater4.pdf
http://repository.upi.edu/45198/8/S_IKOM_1400949_Chpater5.pdf
http://repository.upi.edu/45198/9/S_IKOM_1400949_Bibliography.pdf
http://repository.upi.edu/45198/10/S_IKOM_1400949_Appendix.pdf