PENERAPAN STRATEGI PEMBELAJARAN GO TO YOUR POST UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN BERPIKIR KRITIS SISWA DALAM PEMBELAJARAN SEJARAH : Penelitian Tindakan Kelas di XII IPS 1 SMA Negeri 15 Bandung

Skripsi ini berjudul "Penerapan Strategi Pembelajaran Go To Your Post Untuk Meningkatkan Kemampuan Berpikir Kritis Siswa Dalam Pembelajaran Sejarah (Penelitian Tindakan Kelas di XII IPS 1 SMA Negeri 15 Bandung)". Permasalahan utama dalam penelitian ini adalah bagaimana meningkatkan kemampu...

Full description

Saved in:
Bibliographic Details
Main Author: Siti Rohani, - (Author)
Format: Book
Published: 2020-01-17.
Subjects:
Online Access:Link Metadata
Tags: Add Tag
No Tags, Be the first to tag this record!
Description
Summary:Skripsi ini berjudul "Penerapan Strategi Pembelajaran Go To Your Post Untuk Meningkatkan Kemampuan Berpikir Kritis Siswa Dalam Pembelajaran Sejarah (Penelitian Tindakan Kelas di XII IPS 1 SMA Negeri 15 Bandung)". Permasalahan utama dalam penelitian ini adalah bagaimana meningkatkan kemampuan berpikir kritis siswa XII IPS 1 SMAN 15 Bandung dengan menggunakan strategi Go To Your Post dalam pembelajaran sejarah. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode Penelitian Tindakan Kelas (PTK). Prosedur yang dilakukan pada penelitian tindakan kelas ini mengacu pada model Kemmis dan Mc. Taggart yang dimulai dengan perencanaan, tindakan, observasi dan reflesksi. Subyek dalam penelitian ini adalah siswa kelas XII IPS 1 SMAN 15 Bandung, sedangkan instrumen yang digunakan dalam teknik pengumpulan data adalah observasi, wawancara, catatan lapangan dan studi dokumentasi. Hasil penelitian menunjukan bahwa pembelajaran sejarah dengan menerapkan strategi Go To Your Post mampu menumbuhkan kemampuan berpikir kritis siswa karena siswa dihadapkan pada situasi yang mendorongnya untuk memecahkan masalah, melalui kegiatan diskusi kelompok dan diskusi kelas. Penerapan strategi pembelajaran tersebut dapat mengkondisikan pembelajaran yang aktif, dan kritis sehingga pada akhirnya mampu memecahkan permasalahan yang sebelumnya ditemukan pada saat observasi pra-penelitian. Berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan selama empat siklus dengan empat kali tindakan di kelas XII IPS 1 SMAN 15 Bandung, dapat disimpulkan bahwa penerapan strategi Go To Your Post dalam pembelajaran sejarah untuk meningkatkan kemampuan berpikir kritis siswa telah menunjukan tingkat keberhasilan dengan indikator penerapan strategi Go To Your Post yaitu mencari dan menemukan pos, mendiskusikan masalah, menyelesaikan masalah dan mengevaluasi serta berkorelasi dengan indikator kemampuan berpikir kritis yaitu mengumpulkan informasi, menganalisis informasi, memberikan penjelasan sederhana dan menyimpulkan. Kata Kunci: Strategi Go To Your Post, Berpikir Kritis This thesis is entitled "The application of Go To Your Post Learning Strategies To Improve Students Critical Thinking Ability in Learning History (Classroom Action Research at XII IPS 1 SMA Negeri 15 Bandung)". The main problem in this research is how to improve the critical thinking skills of XII IPS 1 students of SMAN 15 Bandung by using the Go To Your Post strategy in history learning. The method used in this study is the Classroom Action Research (CAR) method. The procedure carried out in this class action research refers to the Kemmis and Mc. Taggart starts with planning, action, observation and reflection. The subjects in this study were students of class XII IPS 1 of SMAN 15 Bandung, while the instruments used in data collection techniques were observation, interviews, field notes and documentation studies. The results showed that learning history by applying the Go To Your Post strategy is able to foster students' critical thinking skills because students are faced with situations that encourage them to solve problems, through group discussions and class discussions. The application of this learning strategy can condition active and critical learning so that it can ultimately solve problems that were previously found during pre-research observations. Based on the results of research conducted in class XII IPS 1 SMA Negeri 15 Bandung, it can be concluded that the application of the Go To Your Post strategy in history learning to improve students' critical thinking skills has shown a level of success with indicators of appliying the GO To Your Post strategi is looking for and finding post, discussing problems, and solving problems, and evaluating and correlating with indicators of critical thinking skills that are gathering information, analyzing information, giving simple explanations, and concludin . Key words: Go To Your Post Strategy, Critical Thinking, CAR
Item Description:http://repository.upi.edu/46038/1/S_SEJ_1506692_Title.pdf
http://repository.upi.edu/46038/2/S_SEJ_1506692_Chapter1.pdf
http://repository.upi.edu/46038/3/S_SEJ_1506692_Chapter2.pdf
http://repository.upi.edu/46038/4/S_SEJ_1506692_Chapter3.pdf
http://repository.upi.edu/46038/5/S_SEJ_1506692_Chapter4.pdf
http://repository.upi.edu/46038/6/S_SEJ_1506692_Chapter5.pdf
http://repository.upi.edu/46038/7/S_SEJ_1506692_Appendix.pdf