POLA KOMUNIKASI KELUARGA SUAMI ISTRI BEKERJA DALAM PEMBIASAAN KEMANDIRIAN ANAK PRASEKOLAH
Fenomena keluarga suami istri bekerja sudah banyak terjadi di Indonesia. Keluarga suami istri bekerja lebih banyak menghabiskan waktu di luar rumah karena tuntutan pekerjaan, sehingga pola komunikasi dan waktu bersama anak kurang efektif. Pola komunikasi yang diterapkan secara tepat dapat mempengaru...
Saved in:
Main Author: | |
---|---|
Format: | Book |
Published: |
2020-07-06.
|
Subjects: | |
Online Access: | Link Metadata |
Tags: |
Add Tag
No Tags, Be the first to tag this record!
|
Summary: | Fenomena keluarga suami istri bekerja sudah banyak terjadi di Indonesia. Keluarga suami istri bekerja lebih banyak menghabiskan waktu di luar rumah karena tuntutan pekerjaan, sehingga pola komunikasi dan waktu bersama anak kurang efektif. Pola komunikasi yang diterapkan secara tepat dapat mempengaruhi pembentukan karakter kemandirian anak. Penelitian ini bertujuan untuk memperoleh gambaran pola komunikasi keluarga dalam pembiasaan kemandirian anak prasekolah. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif deskriptif, dengan teknik pengumpulan data melalui angket (google form) dengan menggunakan skala Guttman. Penentuan sampel menggunakan metode purposive sampling, sebanyak 21 responden. Hasil penelitian menemukan bahwa sebagian besar keluarga menerapkan pola persamaan dengan keterbukaan, kejujuran, diskusi dan adanya persamaan dalam melaksanakan peran. Sebagian kecil keluarga menggunakan pola komunikasi tak seimbang terpisah karena ada pihak yang mengatur, superioritas dan kepatuhan. Terakhir, sebagian kecil keluarga menerapkan pola komunikasi seimbang terpisah karena adanya pembagian peran, otoritas dan saling mendukung meskipun berbeda cara pengajaran. Dengan demikian, dalam mengajarkan pembiasaan kemandirian, suami istri bekerja di Desa Pasir Angin lebih banyak menggunakan pola komunikasi persamaan. Rekomendasi yang dapat diberikan yaitu kepada orang tua dan masyasrakat untuk selalu berkomunikasi dan meluangkan waktu untuk anak. Untuk peneliti selanjutnya yaitu untuk mengembangkan aspek yang belum dikaji yaitu tingkat efektivitas tiap jenis pola komunikasi. |
---|---|
Item Description: | http://repository.upi.edu/50926/1/S_PKK_1601737_title.pdf http://repository.upi.edu/50926/2/S_PKK_1601737_chapter1.pdf http://repository.upi.edu/50926/3/S_PKK_1601737_chapter2.pdf http://repository.upi.edu/50926/4/S_PKK_1601737_chapter3.pdf http://repository.upi.edu/50926/5/S_PKK_1601737_chapter4.pdf http://repository.upi.edu/50926/6/S_PKK_1601737_chapter5.pdf http://repository.upi.edu/50926/7/S_PKK_1601737_appendix.pdf |