MENINGKATKAN GERAK DASAR LARI SPRINT PADA PEMBELAJARAN ATLETIK MELALUI PERLOMBAAN LATIHAN KEKUATAN TUNGKAI DAN AKSELERASI DI KELAS V SDN BABAKAN LAPANG KECAMATAN SOLOKAN JERUK KABUPATEN BANDUNG

Berdasarkan observasi di lapangan, hasil tes praktek gerak dasar lari sprint di kelas V SDN Babakan Lapang masih kurang maksimal. Berdasarkan hasil observasi awal diketahui dari 31 siswa, hanya 8 siswa (25%) yang sudah memenuhi kriteria ketentuan minimal sisanya belum tuntas. Adapun yang melatar bel...

Full description

Saved in:
Bibliographic Details
Main Author: Rosdiana, Robby (Author)
Format: Book
Published: 2011-06-02.
Subjects:
Online Access:Link Metadata
Tags: Add Tag
No Tags, Be the first to tag this record!
Description
Summary:Berdasarkan observasi di lapangan, hasil tes praktek gerak dasar lari sprint di kelas V SDN Babakan Lapang masih kurang maksimal. Berdasarkan hasil observasi awal diketahui dari 31 siswa, hanya 8 siswa (25%) yang sudah memenuhi kriteria ketentuan minimal sisanya belum tuntas. Adapun yang melatar belakangi permasalahan tersebut adalah rendahnya siswa tentang pembelajaran atletik khususnya lari sprint, sehinnga pada saat pembelajaran berlangsung siswa sering merasa jenuh dan kinerja guru dalam pembelajaran kurang menarik karena pembelajaran tidak dikemas dengan permainan atau perlombaan. Salah satu cara yang digunakan untuk meningkatkan hasil belajar siswa dalam meningkatkan kemampuan gerak dasar lari sprint yaitu melalui latihan kekuatan tungkai dan akselerasi. Penelitian ini menggunakan metode penelitian tindakan kelas. Prosedur pelaksanaannya mengacu pada model Kemmis dan Mc Taggart yang terdiri dari 4 langkah pada setiap siklusnya, yaitu perencanaan, pelaksanaan, pengamatan, dan refleksi. Penelitian ini tuntas dalam tiga siklus. Instrumen yang digunakan yaitu lembar observasi kinerja guru tahap perencanaan, lembar observasi kinerja guru tahap pelaksanaan, lembar obsevasi aktivitas siswa, dan tes hasil belajar gerak dasar lari sprint. Berdasarkan hasil pelaksanaan tindakan yang dilakukan sebanyak tiga siklus, perencanaan pembelajaran mengalami peningkatan. Data awal perencanaan pembelajaran mencapai 48%, pada siklus I mencapai 69%, pada siklus II meningkat menjadi 78%, dan pada siklus III perolehan akhir mencapai 100%. Pada kinerja guru tahap pelaksanaan data awal 60%, siklus I mencapai 66%, pada siklus II meningkat menjadi 78%, dan pada pelaksanaan siklus III meningkat lagi menjadi 100%. Peningkatan aktivitas siswa dalam pembelajaran gerak dasar lari sprint mengalami peningkatan. Pada data awal mencapai 19%, siklus I mencapai 25% dari jumlah keseluruhan siswa, pada siklus II meningkat 45%, dan pada pelaksanaan siklus III meningkat lagi menjadi 94%. Hasil belajar siswa tiap siklus mengalami peningkatan. Pada data awal baru 25% atau 8 siswa, siklus I siswa yang tuntas ada 11 siswa atau 35% dari jumlah keseluruhan siswa, pada siklus II meningkat menjadi 19 siswa atau 61%, dan pada pelaksanaan siklus III meningkat lagi menjadi 29 siswaatau 94%. Dengan demikian meningkatkan kemampuan gerak dasar lari sprint melalui latihan kekuatan tungkai dan akselerasi dapat meningkatkan hasil belajar siswa dalam pembelajaran gerak dasar lari sprint.
Item Description:http://repository.upi.edu/5318/1/s_pgsd_penjas_0903250_title.pdf
http://repository.upi.edu/5318/2/s_pgsd_penjas_0903250_table_of_content.pdf
http://repository.upi.edu/5318/3/s_pgsd_penjas_0903250_chapter1.pdf
http://repository.upi.edu/5318/4/s_pgsd_penjas_0903250_chapter2.pdf
http://repository.upi.edu/5318/5/s_pgsd_penjas_0903250_chapter3.pdf
http://repository.upi.edu/5318/6/s_pgsd_penjas_0903250_chapter4.pdf
http://repository.upi.edu/5318/7/s_pgsd_penjas_0903250_chapter5.pdf
http://repository.upi.edu/5318/8/s_pgsd_penjas_0903250_appendix.pdf