PENDEKATAN HIGHER ORDER THINKING SKILLS (HOTS) DALAM PEMBELAJARAN SENI TARI UNTUK MENINGKATKAN KREATIVITAS SISWA (Studi Eksperimen pada Siswa Kelas VIII di SMP Negeri 1 Dukupuntang)
Rendahnya kreativitas siswa dalam pembelajaran seni tari menjadi permasalahan dalam penelitian ini. Penelitian ini bertujuan untuk menguji pendekatan Higher Order Thinking Skills (HOTS) terhadap peningkatan kreativitas siswa dalam pembelajaran seni tari. Secara spesifik permasalahan dalam dirumuskan...
Saved in:
Main Author: | |
---|---|
Format: | Book |
Published: |
2020-08-30.
|
Subjects: | |
Online Access: | Link Metadata |
Tags: |
Add Tag
No Tags, Be the first to tag this record!
|
Summary: | Rendahnya kreativitas siswa dalam pembelajaran seni tari menjadi permasalahan dalam penelitian ini. Penelitian ini bertujuan untuk menguji pendekatan Higher Order Thinking Skills (HOTS) terhadap peningkatan kreativitas siswa dalam pembelajaran seni tari. Secara spesifik permasalahan dalam dirumuskan sebagai berikut: (1) Bagaimana kreativitas siswa kelas VIII di SMP Negeri 1 Dukupuntang sebelum diterapkan pendeketan HOTS dalam pembelajaran seni tari (2) Bagaimana proses pendekatan HOTS dalam pembelajaran seni tari untuk meningkatkan kreativitas siswa kelas VIII di SMP Negeri 1 Dukupuntang (3) Bagaimana kreativitas siswa kelas VIII di SMP Negeri 1 Dukupuntang setelah diterapkannya pendekatan HOTS dalam pembelajaran seni tari. Penelitian kuantitatif ini menggunakan metode eksperimen dengan desain one group pretest-posttest design. Sampel dalam penelitian ini yaitu kelas VIII I di SMP Negeri 1 Dukupuntang dengan jumlah siswa sebanyak 27 siswa. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah observasi, tes, dan wawancara. Hasil penelitian menunjukan bahwa ada peningkatan kreativitas siswa setelah diterapkannya pendekatan Higher Order Thinking Skills (HOTS) dalam pembelajaran seni tari. Dibuktikan dengan hasil uji t yang diperoleh thitung sebesar 24,13 dan t tabel 1,706. Dapat diketahui bahwa thitung > ttabel ini menunjukkan bahwa pendekatan Higher Order Thinking Skills (HOTS) signifikan terhadap peningkatan kreativitas siswa. |
---|---|
Item Description: | http://repository.upi.edu/55446/1/S_STR_1603363_Title.pdf http://repository.upi.edu/55446/2/S_STR_1603363_Chapter1.pdf http://repository.upi.edu/55446/4/S_STR_1603363_Chapter2.pdf http://repository.upi.edu/55446/3/S_STR_1603363_Chapter3.pdf http://repository.upi.edu/55446/5/S_STR_1603363_Chapter4.pdf http://repository.upi.edu/55446/6/S_STR_1603363_Chapter5.pdf http://repository.upi.edu/55446/7/S_STR_1603363_Appendix.pdf |