PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN BERBASIS MASALAH (PROBLEM BASED LEARNING) UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA DALAM PEMBELAJARAN IPS DI SEKOLAH DASAR : Penelitian Tindakan Kelas di Kelas IV SDN Bojongsari 01 Kabupaten Bekasi Tahun Pelajaran 2012/2013

Penelitian ini dilatar belakangi oleh rendahnya tingkat penguasaan siswa terhadap materi, yaitu dari 20 siswa hanya ada 7 siswa yang mencapai tingkat penguasaan materi, hasil belajar siswa yang rendah ini harus segera diberikan tindakan perbaikan, agar tidak berpengaruh pada kemampuan siswa dalam me...

Full description

Saved in:
Bibliographic Details
Main Author: Ripai, Ripai (Author)
Format: Book
Published: 2013-07-02.
Subjects:
Online Access:Link Metadata
Tags: Add Tag
No Tags, Be the first to tag this record!
Description
Summary:Penelitian ini dilatar belakangi oleh rendahnya tingkat penguasaan siswa terhadap materi, yaitu dari 20 siswa hanya ada 7 siswa yang mencapai tingkat penguasaan materi, hasil belajar siswa yang rendah ini harus segera diberikan tindakan perbaikan, agar tidak berpengaruh pada kemampuan siswa dalam mempelajari materi-materi berikutnya. Untuk mengatasi permasalahan tersebut pembelajaran yang sesuai yaitu pembelajaran berbasis masalah karena merupakan suatu strategi pembelajaran dengan menggunakan masalah/kasus riil di kehidupan sehari-hari. Model pembelajaran berbasis masalah merupakan model yang memusatkan pada masalah kehidupan yang bermakna bagi siswa, sedangkan peran guru hanya sebatas menyajikan masalah, mengajukan pertanyaan dan memfasilitasi penyelidikan siswa terhadap masalah yang diberikan. Penelitian ini dilaksanakan dengan menggunakan metode Penelitian Tindakan Kelas (Classroom Action Research) yang berarti penelitian yang dilakukan pada sebuah kelas untuk mengetahui akibat yang diterapkan pada suatu subjek penelitian di kelas tersebut. Penelitian yang dilakukan meliputi perencanaan penelitian, pelaksanaan pembelajaran, observasi dan refleksi pelaksanaan penelitian. Instrument penelitian yang digunakan adalah: 1) lembar tes (pre tes, post test dan LKS), 2) Lembar Observsi, dan 3) RPP. Berdasarkan hasil penelitian terjadi peningkatan hasil belajar siswa yang dibuktikan sebagai berikut: pada ulangan nilai rata-rata siswa adalah 59. Pada siklus I, walaupun nilai rata-rata telah di atas KKM, namun nilai ketuntasan siswa masih di bawah batas ketentuan ketentusan siswa sebesar 80% yaitu dengan rincian siswa yang tuntas sebanyak 13 orang atau sebesar 65%. Oleh karena itu, penelitian dianggap belum berhasil dan perlu diperbaiki pada siklus II. Nilai rata-rata siswa pada siklus II telah melampaui KKM yang ditetapkan. Jumlah siswa yang berhasil mencapai KKM pun meningkat Berdasarkan hasil tersebut dapat disimpulkan bahwa penerapan model pembelajaran berbasis masalah dapat meningkatkan hasil belajar siswa. Hal ini menunjukan telah terjadi peningkatan hasil belajar siswa dalam ranah kognitif yang menjadi objek penelitian.
Item Description:http://repository.upi.edu/5829/1/s_pwk_0809815_title.pdf
http://repository.upi.edu/5829/2/s_pwk_0809815_abstract.pdf
http://repository.upi.edu/5829/3/s_pwk_0809815_chapter1.pdf
http://repository.upi.edu/5829/4/s_pwk_0809815_chapter2.pdf
http://repository.upi.edu/5829/5/s_pwk_0809815_chapter3.pdf
http://repository.upi.edu/5829/6/s_pwk_0809815_chapter4.pdf
http://repository.upi.edu/5829/7/s_pwk_0809815_chapter5.pdf
http://repository.upi.edu/5829/8/s_pwk_0809815_bibliography.pdf
http://repository.upi.edu/5829/9/s_pwk_0809815_appendix.pdf