MEDIA PEMBELAJARAN DALAM UPAYA MENINGKATKAN KETERAMPILAN LOMPAT TINGGI PADA SISWA SEKOLAH DASAR

Penelitian ini dilatar belakangi dari adanya kendala dalam penggunaan media pembelajaran, sehingga guru di sekolah mengusahakan bahwa penggunaan media pembelajaran yang digunakan harus sesuai dengan kemampuan siswa dalam upaya meningkatkan keterampilan lompat tinggi pada siswa sekolah dasar. Penelit...

Full description

Saved in:
Bibliographic Details
Main Author: Eneng Idoh Faridoh, - (Author)
Format: Book
Published: 2020-02-16.
Subjects:
Online Access:Link Metadata
Tags: Add Tag
No Tags, Be the first to tag this record!
Description
Summary:Penelitian ini dilatar belakangi dari adanya kendala dalam penggunaan media pembelajaran, sehingga guru di sekolah mengusahakan bahwa penggunaan media pembelajaran yang digunakan harus sesuai dengan kemampuan siswa dalam upaya meningkatkan keterampilan lompat tinggi pada siswa sekolah dasar. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui media pembelajaran yang dapat digunakan dalam pembelajaran lompat tinggi, media pembelajaran yang paling banyak digunakan serta untuk mengetahui cara menggunakan, kelebihan, dan kelemahan dari media tersebut. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah Systematic Literature review (SLR) dengan metode pengumpulan yang digunakan adalah dokumentasi. Dalam menyelesaikan penelitian ini, data yang digunakan adalah data sekunder yaitu data yang berasal dari sumber berupa buku, jurnal serta artikel yang sesuai dengan penelitian ini. Terdapat 10 jurnal sebagai sumber dari penelitian ini yang menjelaskan mengenai media dan cara menggunakan. Hasil ini menyebutkan bahwa media pembelajaran yang digunakan dalam upaya meningkatkan keterampilan lompat tinggi, media pembelajaran tersebut seperti; Tali, kardus, bilah bambu, botol, pralon, lingkaran bambu, ban, tongkat estafet, bola, karet, balok berjenjang serta menggunakan bagian-bagian tubuh (pinggang, perut, dada, punggung) sebagai pengganti tiang. Sedangkan media yang paling banyak digunakan yaitu menggunakan tali dalam pembelajaran keterampilan lompat tinggi pada siswa sekolah dasar. Kata Kunci: Pendidikan Jasmani, Media Pembelajaran, Lompat Tinggi, Sekolah Dasar, Dan Systematic Literatur Review.
Item Description:http://repository.upi.edu/59265/8/S_SDP_1604123_Title.pdf
http://repository.upi.edu/59265/3/S_SDP_1604123_Chapter1.pdf
http://repository.upi.edu/59265/4/S_SDP_1604123_Chapter2.pdf
http://repository.upi.edu/59265/5/S_SDP_1604123_Chapter3.pdf
http://repository.upi.edu/59265/6/S_SDP_1604123_Chapter4.pdf
http://repository.upi.edu/59265/7/S_SDP_1604123_Chapter5.pdf
http://repository.upi.edu/59265/2/S_SDP_1604123_Appendix.pdf