UPAYA PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MELALUI PENGGUNAAN METODE EKSPERIMEN TENTANG KONSEP ENERGI PANAS

Penelitian ini di latar belakangi hasil observasi bahwa siswa kelas IV SD Bandung Raya nilai Ulangan Akhir Semester I Tahun Ajaran 2009/2010 untuk nilai mata pelajaran IPA dari jumlah siswa sebanyak 26 siswa nilai rata-rata kelas kurang dari Kriteria Ketuntasan Minimal (KKM) yaitu 58 untuk nilai rat...

Full description

Saved in:
Bibliographic Details
Main Author: Euis Titin Hartini, - (Author)
Format: Book
Published: 2010-08-23.
Subjects:
Online Access:Link Metadata
Tags: Add Tag
No Tags, Be the first to tag this record!
Description
Summary:Penelitian ini di latar belakangi hasil observasi bahwa siswa kelas IV SD Bandung Raya nilai Ulangan Akhir Semester I Tahun Ajaran 2009/2010 untuk nilai mata pelajaran IPA dari jumlah siswa sebanyak 26 siswa nilai rata-rata kelas kurang dari Kriteria Ketuntasan Minimal (KKM) yaitu 58 untuk nilai rata-rata IPA dan nilai KKM yaitu 60. Permasalahan tersebut terkait beberapa faktor diantaranya kurang semangatnya siswa ketika mengikuti pelajaran dikelas. Hal ini terjadi karena penyampaian materi guru yang kurang bervareasi sehingga mengakibatkan siswa jenuh dalam pembelajaran IPA. Adapun metode yang lebih sering digunakan adalah metode cermah dan pemberian tugas yang bersumber dari buku sehingga terkesan membosankan bagi siswa. Permasalahan yang diangkat dalam penelitian ini adalah bagaimana meningkatkan hasil belajar siswa melalui penerapan metode eksperimen. Penelitian dilakukan dengan menggunakan metode Penelitian Tindakan Kelas (PTK), dengan subyek penelitian adalah siswa kelas IV (Empat) SD Bandung Raya Tahun Ajaran 2009-2010. Penelitian ini dilakukan melalui tiga siklus. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan hasil belajar siswa sebelum penerapan metode eksperimen, upaya yang dilakukan untuk meningkatkan hasil belajar siswa melalui penerapan metode eksperimen, implementasi pembelajaran metode eksperimen untuk meningkatkan hasil belajar siswa dan mendeskripsikan hasil belajar siswa setelah dilakukan pembelajaran melalui metode eksperimen. Hasil penelitian menunjukkan peningkatan terhadap hasil belajar siswa kelas IV di SD Bandung Raya dengan menerapkan metode eksperimen. Hal ini dapat terlihat dari hasil rata-rata kegiatan eksperimen kelompok C disuklus I meningkat menjadi B di siklus II dan III. Selanjutnya untuk hasil rata-rata post test siswa terus mengalami peningkatan yaitu pada siklus I 61.6 %, pada siklus II 73.4 % dan pada siklus III 80.0 %. Kemudian hasil rata-rata semangat (motivasi) siswa juga meningkat dari 59.19 % sebelum pembelajaran melalui metode eksperimen menjadi 73.9 % setelah pembelajaran melalui metode eksperimen dilaksanakan.
Item Description:http://repository.upi.edu/61629/1/s_pgsd_0804464_table_of_content.pdf
http://repository.upi.edu/61629/2/s_pgsd_0804464_chapter1.pdf
http://repository.upi.edu/61629/6/s_pgsd_0804464_chapter2.pdf
http://repository.upi.edu/61629/3/s_pgsd_0804464_chapter3.pdf
http://repository.upi.edu/61629/7/s_pgsd_0804464_chapter4.pdf
http://repository.upi.edu/61629/4/s_pgsd_0804464_chapter5.pdf
http://repository.upi.edu/61629/5/s_pgsd_0804464_bibliografy.pdf