PENERAPAN MODEL COOPERATIVE LEARNING UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA PADA PEMBELAJARAN IPA TENTANG SUMBER DAYA ALAM DI KELAS 4 SDN TUGU 11 KECAMATAN CIMANGGIS KOTA DEPOK : Penelitian Tindakan Kelas di Sekolah Dasar Negeri Tugu 11 Kecamatan Cimanggis Kota Depok Propinsi Jawa Barat

Penelitian tindakan kelas ini dilaksanakan dalam rangka meningkatkan hasil belajar siswa pada pembelajaran IPA di kelas IV SDN Tugu 11 Kecamatan Cimanggis Kota Depok pada materi Sumber Daya Alam dengan mengangkat masalah sebagai berikut: Bagaimana perencanaan pembelajaran dengan menggunakan Cooperat...

Full description

Saved in:
Bibliographic Details
Main Author: Khairullah, - (Author)
Format: Book
Published: 2011-07-29.
Subjects:
Online Access:Link Metadata
Tags: Add Tag
No Tags, Be the first to tag this record!
Description
Summary:Penelitian tindakan kelas ini dilaksanakan dalam rangka meningkatkan hasil belajar siswa pada pembelajaran IPA di kelas IV SDN Tugu 11 Kecamatan Cimanggis Kota Depok pada materi Sumber Daya Alam dengan mengangkat masalah sebagai berikut: Bagaimana perencanaan pembelajaran dengan menggunakan Cooperative Learning untuk meningkatkan hasil belajar pada mata pelajaran IPA tentang sumber daya alam di kelas IV; Bagaimana pelaksanaan aktivitas siswa selama pembelajaran pada mata pelajaran IPA dengan menggunakan Cooperative Learning di kelas IV; Bagaimana peningkatan hasil belajar siswa pada mata pelajaran IPA tentang sumber daya alam di kelas IV SDN Tugu 11 Depok setelah menggunakan Cooperative Learning. Pembelajaran melalui model Cooperative Learning, siswa belajar dengan bantuan LKS. Dalam pembelajarannya siswa dibagi dalam kelompok induk dan kelompok ahli, masing-masing kelompok terdiri atas 4 orang. Model pembelajaran ini dilaksanakan kedalam 6 fase yang dikemas dalam empat tahapan, yaitu apersepsi, eksplorasi, penjelasan dan solusi, pengambilan tindakan. Keenam fase tersebut meliputi: menyampaikan tujuan dan memotivasi siswa didik, menyajikan informasi, mengorganisasikan siswa didik dalam kelompok-kelompok belajar, membantu kerja kelompok dalam belajar, mengetes materi, memberi penghargaan. Penelitian ini terdiri dari dua siklus yang masing-masing terdiri atas 1 tindakan. Subjek pada penelitian ini adalah 30 siswa kelas IV. Teknik pengumpulan data berdasarkan perolehan hasil observasi, wawancara, LKS dan post tes. Data penelitian disajikan secara deskriptif kualitatif yang diperoleh dari hasil analisis dan refleksi dari setiap tindakan. Dari hasil penelitian menunjukkan bahwa dengan menggunakan model Cooperative Learning hasil belajar siswa terhadap pembelajaran mengalami peningkatan, yaitu : pada siklus I rata-rata 65 dengan presentase yang mencapai KKM 60 %, sedangkan pada siklus II nilai rata-rata 83,6 dengan presentase yang mencapai KKM adalah 90 %. Selain itu kemampuan sosialisasi siswa meningkat, mereka menjadi mampu berkomunikasi dan bekerjasama dalam kelompok. Aspek lain yang meningkat adalah aspek psikomotor dan afektif siswa.
Item Description:http://repository.upi.edu/62281/5/s_pgsd_0904573_table_of_content.pdf
http://repository.upi.edu/62281/8/s_pgsd_0904573_chapter1.pdf
http://repository.upi.edu/62281/2/s_pgsd_0904573_chapter2.pdf
http://repository.upi.edu/62281/7/s_pgsd_0904573_chapter3.pdf
http://repository.upi.edu/62281/6/s_pgsd_0904573_chapter4.pdf
http://repository.upi.edu/62281/4/s_pgsd_0904573_chapter5.pdf
http://repository.upi.edu/62281/3/s_pgsd_0904573_bibliography.pdf
http://repository.upi.edu/62281/1/s_pgsd_0904573_appendix.pdf