OPTIMALISASI MEDIA GAMBAR DALAM PEMBELAJARAN IPS UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN SISWA DALAM MEMAHAMI GEJALA ALAM DI INDONESIA DI KELAS VI SDN CIHARASHAS 3 NGAMPRAH

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh permasalahan yang ada dilapangan, ditemukan bahwa masih kurang optimalnya penggunaan media pembelajaran terutama media gambar dalam pembelajaran IPS. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui gambaran peningkatan pemahaman siswa, untuk mengetahui aktivit...

Full description

Saved in:
Bibliographic Details
Main Author: Yuniar Srimulyati, - (Author)
Format: Book
Published: 2010-01-02.
Subjects:
Online Access:Link Metadata
Tags: Add Tag
No Tags, Be the first to tag this record!
Description
Summary:Penelitian ini dilatarbelakangi oleh permasalahan yang ada dilapangan, ditemukan bahwa masih kurang optimalnya penggunaan media pembelajaran terutama media gambar dalam pembelajaran IPS. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui gambaran peningkatan pemahaman siswa, untuk mengetahui aktivitas siswa, untuk mengetahui aktivitas guru dan untuk mengetahui gambaran tanggapan siswa terhadap pembelajaran IPS melalui penggunaan media gambar dengan materi gejala alam di Indonesia pada siswa kelas VI SDN Ciharashas 3 Ngamparah. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif kualitatif dan kuantitatif dengan metode penelitian tindakan kelas (PTK). Pengumpulan data yang dilakukan dalam penelitian ini yaitu melalui observasi, catatan lapangan, dan LKS. Selain itu juga data diperoleh dari hasil instrument, serta hasil data lainnya yang meliputi perencanaan, pelaksanaan dan evaluasi seperti format observasi, angket, dan data dokumen foto. Subjek pada penelitian ini adalah siswa kelas VI SDN Ciharashas 3 Ngamprah tahun ajaran 2008/2009 yang berjumlah 35 orang dengan jumlah siswa 17 orang dan jumlah siswi sebanyak 18 orang. Penelitian ini dilakukan dalam dua siklus dengan fokus penelitian yaitu meningkatan kemampuan siswa dalam memahami gejala alam di Indonesia melalui penggunaan media gambar. Berdasarkan hasil penelitian tersebut diperoleh hasil bahwa dengan menggunakan media gambar dalam pembelajaran dapat meningkatkan pemahaman siswa dengan rata-rata data awal yaitu 57,7 menjadi 82,8 pada kegiatan akhir. Aktivitas guru dalam pembelajaran baik itu dalam memotivasi peserta didik, mengatur waktu, membuka dan menutup pelajaran dan sebagainya secara keseluruhan memperoleh kualifikasi nilai "sangat baik". Aktivitas siswa dalam pembelajaran apabila dilihat dari segi keaktifan, tanggung jawab, keberanian serta kelancaran secara keseluruhan memperoleh kualifikasi "baik". Sedangkan tanggapan siswa terhadap pembelajaran dengan mengunakan media gambar yaitu bahwa siswa "setuju" terhadap pembelajaran dengan menggunakan media gambar.
Item Description:http://repository.upi.edu/62688/2/s_pgsd_0701616_table_of_content.pdf
http://repository.upi.edu/62688/1/s_pgsd_0701616_chapter1.pdf
http://repository.upi.edu/62688/3/s_pgsd_0701616_chapter2.pdf
http://repository.upi.edu/62688/4/s_pgsd_0701616_chapter3.pdf
http://repository.upi.edu/62688/5/s_pgsd_0701616_chapter4.pdf
http://repository.upi.edu/62688/6/s_pgsd_0701616_chapter5.pdf
http://repository.upi.edu/62688/7/s_pgsd_0701616_bibliography.pdf