PENGARUH PEMBINAAN DISIPLIN KERJA YANG DILAKUKAN OLEH PIMPINAN TERHADAP PRODUKTIVITAS KERJA PEGAWAI DI LINGKUNGAN SEKOLAH STAF DAN PIMPINAN POLRI

Penelitian ini mencoba mengamati pengaruh pembinaan disiplin kerja yang dilakukan oleh pimpinan terhadap produktivitas kerja pegawai di lingkungan Sekolah Staf dan Pimpinan Polri. Permasalahan yang dirumuskan adalah "Apakah terdapat pengaruh dalam pembinaan disiplin kerja yang dilakukan oleh pi...

Full description

Saved in:
Bibliographic Details
Main Author: Wiji Hastuti, - (Author)
Format: Book
Published: 2010-01-02.
Subjects:
Online Access:Link Metadata
Tags: Add Tag
No Tags, Be the first to tag this record!
Description
Summary:Penelitian ini mencoba mengamati pengaruh pembinaan disiplin kerja yang dilakukan oleh pimpinan terhadap produktivitas kerja pegawai di lingkungan Sekolah Staf dan Pimpinan Polri. Permasalahan yang dirumuskan adalah "Apakah terdapat pengaruh dalam pembinaan disiplin kerja yang dilakukan oleh pimpinan terhadap produktivitas kerja pegawai di lingkungan Sekolah Staf dan Pimpinan Polri". Berdasarkan apa yang menjadi permasalahan dalam penelitian ini, penulis menggunakan metode penelitian deskriptif dengan pendekatan kuantitatif. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan cara angket tertutup terhadap sampel penelitian di Sekolah Staf dan Pimpinan Polri sebanyak 112 orang. Berdasarkan hasil perhitungan Weight Means Scored (WMS) hasil kecenderungan umum menunjukkan bahwa variabel X (Pembinaan Disiplin Kerja) memiliki nilai rata-rata keseluruhan mencapai 3,78 yaitu berada pada kriteria baik dan hasil kecenderungan variabel Y (Produktivitas Kerja Pegawai) memiliki nilai kecenderungan 4,16 berada pada kriteria sangat baik. Analisis pengujian hipotesis yang meliputi korelasi, determinasi signifikansi dan regresi dihasilkan: Korelasi diperoleh kesimpulan harga koefisien korelasi (r) adalah sebesar 0,59. Berdasarkan uji t untuk mencari signifikansi diperoleh taraf signifikansi t hitung = 7,63 dan t tabel dengan tingkat kepercayaan 95 % = 1,980 , maka t tabel < t hitung dengan demikian maka dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh yang signifikan antara variabel X (Pembinaan Disiplin Kerja) dengan variabel Y (Produktivitas kerja). Sedangkan untuk daya determinasi berdasarkan hasil perhitungan diperoleh harga 35%. Ini berarti variabel Y (Produktivitas Kerja Pegawai) Sespim Polri Lembang dipengaruhi oleh variabel X (Pembinaan Disiplin Kerja) sebesar 35% dan sisanya 65 % dipengaruhi oleh faktor lain. Dan Begitu juga dengan hasil pengujian regresi diperoleh harga a sebesar 21,62 dan harga b= sebesar 0,57. Setelah diketahui harga a dan b maka di dapat persamaan sebagai berikut: y =21,62 + 0,57X hal ini berarti jika ada penambahan satu variabel x akan diikuti 0,57 variabel y. Dengan demikian Ha diterima dan Ho ditolak. Hal ini menunjukkan bahwa terdapat pengaruh yang signifikan antara variabel X dan Y. Sehingga hipotesis yang penulis ajukan diterima, Dengan demikian "Terdapat pengaruh yang signifikan antara pembinaan disiplin kerja yang dilakukan oleh pimpinan terhadap produktivitas kerja pegawai di lingkungan Sekolah Staf dan Pimpinan Polri".
Item Description:http://repository.upi.edu/63183/1/S_ADP_057060_Table_of_content.pdf
http://repository.upi.edu/63183/2/S_ADP_057060_Chapter1.pdf
http://repository.upi.edu/63183/4/S_ADP_057060_Chapter3.pdf
http://repository.upi.edu/63183/3/S_ADP_057060_Chapter5.pdf