UPAYA PENINGKATAN KEMAMPUAN MEMBACA PEMAHAMAN DENGAN PENDEKATAN KETERAMPILAN PROSES DALAM MATA PELAJARAN BAHASA INDONESIA KELAS V SDN CIBATU 1 KECAMATAN CIBATU KABUPATEN GARUT

Pendekatan keterampilan proses dalam pembelajaran bahasa adalah pendekatan pembelajaran yang memberikan kesempatan seluas-luasnya kepada siswa untuk terlibat secara aktif dan kreatif dalam proses pemerolehan bahasa. Pendekatan ini dipandang sebagai pendekatan dalam proses belajar-mengajar yang sesua...

Full description

Saved in:
Bibliographic Details
Main Author: Tiqi Suci Mustikasari, - (Author)
Format: Book
Published: 2010-08-30.
Subjects:
Online Access:Link Metadata
Tags: Add Tag
No Tags, Be the first to tag this record!
Description
Summary:Pendekatan keterampilan proses dalam pembelajaran bahasa adalah pendekatan pembelajaran yang memberikan kesempatan seluas-luasnya kepada siswa untuk terlibat secara aktif dan kreatif dalam proses pemerolehan bahasa. Pendekatan ini dipandang sebagai pendekatan dalam proses belajar-mengajar yang sesuai dalam era perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi, dan memberikan pengetahuan, pengalaman, serta keterampilan yang cocok untuk memperoleh serta mengembangkan kompetensi bahasa yang dipelajarinya. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan hasil penerapan pendekatan keterampilan proses dalam upaya meningkatkan kemampuan membaca cerita siswa. Metode penelitian yang digunakan adalah deskriptif kualitatif dengan prosedur penelitian tindakan kelas model siklus, yang meliputi perencanaan, tindakan, observasi, dan refleksi. Subyek penelitian adalah siswa kelas 5 SDN Cibatu 1 Kecamatan Cibatu Kabupaten Garut pada semester pertama tahun pelajaran 2010/2011. Untuk memperoleh data digunakan instrumen penelitian yaitu soal tes pemahaman, lembar observasi, dan angket wawancara guru. Hasil penelitian menunjukkan bahwa melalui pendekatan keterampilan proses dalam membaca pemahaman terdapat peningkatan, baik dalam proses maupun hasil pembelajaran. Dalam proses pembelajaran yang dilaksanakan aktivitas siswa lebih berkualitas dibanding kondisi awal siswa, adanya peningkatan dalam hal perhatian dan partisipasi siswa untuk ikut terlibat secara aktif dalam kegiatan proses pembelajaran, serta adanya peningkatan hasil nilai rata-rata dari tiap siklus mulai dari siklus I (55), siklus II (60), dan siklus III (70). Sebagai upaya untuk lebih meningkatkan efektivitas penerapan pendekatan keterampilan proses dalam pembelajaran, maka diperlukan upaya-upaya seperti perencanaan yang matang dalam membuat skenario pembelajaran atau rencana pelaksanaan pembelajaran, pengetahuan yang luas tentang teori-teori pendukung dari keterampilan proses, serta pengelolaan kelas yang fleksibel dan lebih nyaman untuk siswa belajar.
Item Description:http://repository.upi.edu/63386/2/s_pgsd_0811532_table_of_contentx.pdf
http://repository.upi.edu/63386/8/s_pgsd_0811532_chapter1x.pdf
http://repository.upi.edu/63386/3/s_pgsd_0811532_chapter2x.pdf
http://repository.upi.edu/63386/4/s_pgsd_0811532_chapter3x.pdf
http://repository.upi.edu/63386/1/s_pgsd_0811532_chapter4x.pdf
http://repository.upi.edu/63386/6/s_pgsd_0811532_chapter5x.pdf
http://repository.upi.edu/63386/7/s_pgsd_0811532_bibliographyx.pdf
http://repository.upi.edu/63386/5/s_pgsd_0811532_appendixx.pdf