IDENTIFIKASI PERAN ANAK DALAM UPAYA PENGURANGAN RISIKO BENCANA DI KOTA BANDUNG

Gagasan bahwa "anak adalah mahluk polos" telah membawa masyarakat untuk melihat anak sebagai kelompok yang sangat rentan terhadap ancaman bencana alam. Pemikiran ini sering membuat peran anak dalam pengurangan risiko bencana menjadi terabaikan. Anak dianggap tidak memiliki kapasitas untuk...

Full description

Saved in:
Bibliographic Details
Main Author: Ina Winangsih, - (Author)
Format: Book
Published: 2021-11-15.
Subjects:
Online Access:Link Metadata
Tags: Add Tag
No Tags, Be the first to tag this record!
Description
Summary:Gagasan bahwa "anak adalah mahluk polos" telah membawa masyarakat untuk melihat anak sebagai kelompok yang sangat rentan terhadap ancaman bencana alam. Pemikiran ini sering membuat peran anak dalam pengurangan risiko bencana menjadi terabaikan. Anak dianggap tidak memiliki kapasitas untuk berkontribusi dalam kebencanaan. Namun, terdapat beberapa penelitian yang menunjukkan bahwa anak memiliki resiliensi dalam kebencanaan. Pemerintah Indonesia juga telah berupaya untuk melibatkan anak dalam upaya pengurangan risiko bencana di Indonesia. Hal tersebut ditunjukkan dengan adanya kurikulum pendidikan kebencaanaan di lembaga PAUD. Selain itu, terdapat juga lembaga komunitas berbasis masyarakat ataupun Organisasi Non Pemerintah yang mengambil inisiatif untuk membantu pemerintah dalam mengurangi risiko bencana. Berkaitan dengan adanya upaya-upaya tersebut, penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi peran anak dalam upaya pengurangan risiko bencana. Peran anak dianalisis dengan mengidentifikasi faktor-faktor yang memengaruhi konstruksi anak. Data didapatkan dengan melakukan wawancara pada lima relawan komunitas yang bergerak dalam bidang pengurangan risiko bencana di kota Bandung. Menggunakan perspektif post-developmentalisme, data menunjukkan bahwa anak dikonstruksikan sebagai kelompok rentan yang menurut aspek psikis, psikologis, dan pendidikan. Meskipun begitu, anak juga memiliki peran dan agensi mereka dalam pengurangan risiko bencana. Hal tersebut memberikan kesempatan pada anak untuk berpartisipasi dalam upaya pengurangan risiko bencana. Namun perlu juga diperhatikan faktor-faktor yang dapat menentukan keterlibatan anak dalam penguranga risiko bencana. Pada penelitian ini, diskursus kepercayaan di masyarakat mengenai risiko bencana, latar belakang sosial ekonomi anak, dan strategi pembelajaran kebencanaan memiliki peran yang sangat signifikan untuk mewujudkan keterlibatan anak dalam upaya pengurangan risiko bencana. The notion that "children are innocent" has led society to view children as a vulnerable group when the moment of a disaster strikes. This thought often makes the child's role in disaster mitigation to be overlooked since society deems them as incapable of contributing anything significant in these matters. However, there are researchers that have shown that children are resilient during critical situations. The government's efforts to involve children in disaster risk reduction in Indonesia have also been carried out with several government regulations and disaster curricula in early childhood education units. In addition, there are also Non-Government Organizations that take the initiative to assist the government in efforts to reduce disaster risk. With these efforts, This research aimed to identify which role the children can take in disaster risk reduction. This was done by analysing each aspect or factor that affects the role of the children. By utilizing the grounded theory method, the data gained from the interviews with five participants was analysed. By using post developmentalism perspective, result shows that the children are constructed as a vulnerable group, determined from psychological, physical, and educational dimensions. However, the children also have their role and agency in disaster risk reduction efforts. It determined by increasing their awareness on disaster, taking voice and being a communicator, which led them to participate in disaster risk reduction efforts. Also, the discourse of religion and local beliefs, social economic background of the children, and the learning strategy in promoting resilience has a significant importance in affecting the children's role in disaster risk reduction.
Item Description:http://repository.upi.edu/69620/1/T_PAUD_1803560_Title.pdf
http://repository.upi.edu/69620/2/T_PAUD_1803560_Chapter1.pdf
http://repository.upi.edu/69620/3/T_PAUD_1803560_Chapter2.pdf
http://repository.upi.edu/69620/4/T_PAUD_1803560_Chapter3.pdf
http://repository.upi.edu/69620/5/T_PAUD_1803560_Chapter4.pdf
http://repository.upi.edu/69620/6/T_PAUD_1803560_Chapter5.pdf
http://repository.upi.edu/69620/7/T_PAUD_1803560_Appendix.pdf