STRATEGI GURU UNTUK MENSTIMULUS PERKEMBANGAN BAHASA ANAK USIA DINI SELAMA PEMBELAJARAN DARING DI TK LABSCHOOL UPI

Penelitian ini di latar belakangi oleh keadaan pandemi Covid-19 yang sedang terjadi. Penelitian mengenai strategi guru untuk menstimulus aspek perkembangan bahasa hampir keseluruhan dari penelitian terdahulu dilakukan secara langsung atau secara offline dengan strategi guru yang bisa dipraktikkan la...

Full description

Saved in:
Bibliographic Details
Main Author: Hanifah Arum Ramadhani, - (Author)
Format: Book
Published: 2021-08-25.
Subjects:
Online Access:Link Metadata
Tags: Add Tag
No Tags, Be the first to tag this record!
Description
Summary:Penelitian ini di latar belakangi oleh keadaan pandemi Covid-19 yang sedang terjadi. Penelitian mengenai strategi guru untuk menstimulus aspek perkembangan bahasa hampir keseluruhan dari penelitian terdahulu dilakukan secara langsung atau secara offline dengan strategi guru yang bisa dipraktikkan langsung kepada anak usia dini menggunakan materi dan metode seperti pada umumnya. Oleh karena itu, peneliti tertarik untuk melakukan penelitian strategi guru untuk menstimulus perkembangan bahasa anak usia dini dengan pembelajaran daring. Penelitian menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode studi kasus. Teknik pengumpulan data menggunakan wawancara secara online. Kemudian data dianalisis menggunakan model Miles dan Huberman yang meliputi aktivitas: 1) reduksi data; 2) penyajian data; 3) kesimpulan atau verifikasi data. Hasil data penelitian ini menunjukkan bahwa strategi pembelajaran daring guru melakukan kolaborasi informasi dengan orang tua murid untuk mengetahui kendala yang dihadapi anak selama pembelajaran daring. Selain itu, pada penelitian ini ditemukan salah satu strategi baru yang digunakan oleh guru di TK Labschool UPI yaitu mulai dari mini vlog hingga strategi field trip virtual sehingga anak didik memiliki minat yang besar dalam proses perkembangan bahasa. Melalui strategi baru tersebut guru-guru memperhatikan ketertarikan terhadap anak didiknya dalam menerima informasi pembelajaran. Strategi-strategi lainnya adalah yang digunakan oleh sekolah yang mereka kembangkan seperti home visit dan berbagai penggunaan media aplikasi online seperti zoom dan video call. This research is motivated by the current state of the Covid-19 pandemic. Research on teacher strategies to stimulate aspects of language development is almost entirely from previous research carried out directly or offline with teacher strategies that can be practiced directly for early childhood using materials and methods as usual. Therefore, researchers are interested in conducting research on teacher strategies to stimulate early childhood language development with online learning. The research uses a qualitative approach with a case study method. Data collection techniques using online interviews. Then the data were analyzed using the Miles and Huberman model which included the following activities: 1) data reduction; 2) data presentation; 3) conclusion or data verification. The results of this research data indicate that the teacher's online learning strategy collaborates with parents to find out the obstacles faced by children during online learning. In addition, this study found one of the new strategies used by teachers at UPI Labschool Kindergarten, starting from mini vlogs to virtual field trip strategies so that students have a great interest in the process of language development. Through this new strategy, teachers pay attention to the interest of their students in receiving learning information. Other strategies are those used by the schools they have developed such as home visits and various online application media such as zoom and video calls.
Item Description:http://repository.upi.edu/69736/1/S_PAUD_1701874_Title.pdf
http://repository.upi.edu/69736/2/S_PAUD_1701874_Chapter1.pdf
http://repository.upi.edu/69736/3/S_PAUD_1701874_Chapter2.pdf
http://repository.upi.edu/69736/4/S_PAUD_1701874_Chapter3.pdf
http://repository.upi.edu/69736/5/S_PAUD_1701874_Chapter4.pdf
http://repository.upi.edu/69736/6/S_PAUD_1701874_Chapter5.pdf
http://repository.upi.edu/69736/7/S_PAUD_1701874_Appendix.pdf