PERAN PEMBELAJARAN PKN DALAM MENINGKATKAN ANTUSIAS SISWA TERHADAP BUDAYA LOKAL :Studi Deskriptif pada Siswa Kelas VII SMP Negeri 1 Rancakalong

Indonesia memiliki kemajemukan kebudayaan yang beragam. Kebudayaan yang beragam tersebut diantaranya yaitu ditandai dengan etnik, suku, ras, bahasa, dll. Keberagaman suatu tersebut perlu kita lestarikan. Cara untuk melestarian kekayaan ini bisa kita temukan dalam pembelajaran di sekolah. Pembelajan...

Full description

Saved in:
Bibliographic Details
Main Author: Anggraeni, Ria (Author)
Format: Book
Published: 2014-01-30.
Subjects:
Online Access:Link Metadata
Tags: Add Tag
No Tags, Be the first to tag this record!
Description
Summary:Indonesia memiliki kemajemukan kebudayaan yang beragam. Kebudayaan yang beragam tersebut diantaranya yaitu ditandai dengan etnik, suku, ras, bahasa, dll. Keberagaman suatu tersebut perlu kita lestarikan. Cara untuk melestarian kekayaan ini bisa kita temukan dalam pembelajaran di sekolah. Pembelajan tersebut guna meningkatkan pendidikan siswa terhadap kebudayaan lokal. Berdasarkan pemikiran tersebut, perlu diadakan penelitian yang bertujuan untuk: 1. Untuk mengetahui Rencana Pelaksanaan Pembelajaran Pkn dalam meningkatkan antusias terhadap budaya lokal 2. Untuk mengetahui proses penerapan PKn dalam meningkatkan antusias siswa terhadap kebudayaan lokal 3. Untuk mengetahui kendala-kendala yang dihadapi guru saat proses pembelajaran PKn berlangsung 4. Untuk mengetahui upaya guru dalam menangani permasalahan pembelajaran PKn dalam meningkatkan kebudayaan lokal Penelitian ini menggunakan metode penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah teknik observasi, wawancara, studi dokumentasi. Selain itu, sumber datanya adalah Kepala sekolah, Wakasek bidang Kurikulum, Guru PKn dan siswa. Analisis data yang sesuai dengan penelitian ini yaitu reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan/verifikasi. Hasil penelitian yang penulis peroleh yaitu: 1. RPP dibuat setiap semester dalam forum MGMP, dimana program tahunan, program semester dan silabus dibuat bersama seluruh guru PKn se-Kabupaten Sumedang. 2. Proses penerapan pembelajaran PKn dalam meningkatkan antusias siswa terhadap budaya lokal tidak tercantum dalam RPP secara khusus, namun guru dengan menggunakan metode cerita mampu membangkitkan antusias siswa dalam pembelajaran. 3. Kendala-kendala dalam proses pembelajaran PKn dalam meningkatkan antusias siswa terhadap budaya lokal yaitu: a. Siswa belum mengetahui kebudayaan-kebudayaan yang ada di daerahnya masing-masing b. Kurangnya antusias siswa terhadap budaya lokal c. Rendahnya kemampuan guru dalam mempersiapkan peralatan yang dapat merangsang minat, ingatan, dan pengenalan kembali siswa terhadap budaya masing- masing dalam konteks pengalaman belajar yang diperoleh. 4. Upaya yang harus dilakukan terkait kendala-kendala diatas yaitu: a. Memberikan tugas kepada siswa secara aktif agar siswa bisa berfikir dan bertindak secara kritis dalam mengenal kebudayaannya b. Menahan diri agar tidak bersikap otoriter atau satu-satunya sumber informasi bagi siswa c. Dapat merancang proses pembelajaran secara kreatif, aktif, menarik.
Item Description:http://repository.upi.edu/7336/1/S_PKN_1000557_Title.pdf
http://repository.upi.edu/7336/2/S_PKN_1000557_Abstract.pdf
http://repository.upi.edu/7336/3/S_PKN_1000557_Table_of_content.pdf
http://repository.upi.edu/7336/4/S_PKN_1000557_Chapter1.pdf
http://repository.upi.edu/7336/5/S_PKN_1000557_Chapter2.pdf
http://repository.upi.edu/7336/6/S_PKN_1000557_Chapter3.pdf
http://repository.upi.edu/7336/7/S_PKN_1000557_Chapter4.pdf
http://repository.upi.edu/7336/8/S_PKN_1000557_Chapter5.pdf
http://repository.upi.edu/7336/9/S_PKN_1000557_Bibliography.pdf
http://repository.upi.edu/7336/10/S_PKN_1000557_Appendix1.pdf
http://repository.upi.edu/7336/11/S_PKN_1000557_Appendix2.pdf
http://repository.upi.edu/7336/12/S_PKN_1000557_Appendix3.pdf
http://repository.upi.edu/7336/13/S_PKN_1000557_Appendix4.pdf
http://repository.upi.edu/7336/14/S_PKN_1000557_Appendix5.pdf
http://repository.upi.edu/7336/15/S_PKN_1000557_Appendix6.pdf
http://repository.upi.edu/7336/16/S_PKN_1000557_Appendix7.pdf
http://repository.upi.edu/7336/17/S_PKN_1000557_Appendix8.pdf