PERBEDAAN TINGKAT STRES DITINJAU DARI KELOMPOK USIA PADA PENDERITA GASTRITIS DI RSUD SUMEDANG

Gastritis merupakan penyakit tidak menular yang disebabkan oleh radang pada lambung yang di akibatkan oleh kadar asam lambung yang tinggi karena terpapar bakteri yang masuk ke dalam saluran pencernaan.Penyakit gastritis mempengaruhi perubahan fungsi fisiologis pada seseorang seperti stres. Stres mer...

Full description

Saved in:
Bibliographic Details
Main Author: Sri Rizki Mailinawati, - (Author)
Format: Book
Published: 2022-06-07.
Subjects:
Online Access:Link Metadata
Tags: Add Tag
No Tags, Be the first to tag this record!
Description
Summary:Gastritis merupakan penyakit tidak menular yang disebabkan oleh radang pada lambung yang di akibatkan oleh kadar asam lambung yang tinggi karena terpapar bakteri yang masuk ke dalam saluran pencernaan.Penyakit gastritis mempengaruhi perubahan fungsi fisiologis pada seseorang seperti stres. Stres merupakan reaksi psikologis karena adanya stresor sehingga dapat menurunkan nafsu makan yang membuat lambung kosong dan meningkatkan asam lambung serta menimbulkan rasa nyeri sehingga menyebabkan terjadinya gastritis. Gastritis terjadi pada usia produktif karena tingkat kesibukan, gaya hidup semakin bebas yang tidak memperhatikan kesehatan, dan stres yang mudah terjadi karena terlalu banyak beban. Sehingga usia produktif mengalami gastritis dikelompokan menjadi sebagai berikut: remaja (11 - 19) tahun, dewasa (20 - 60) dan lansia (60 - 90) tahun. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbedaan tingkat stres ditinjau dari kelompok usia terhadap gastritis di RSUD Sumedang. Penelitian ini menggunakan desain kuantitatif komparatif. Dengan menggunakan kuesioner berisikan pertanyaan dari Kessler Psychological Distres K10. Hasil dari penelitian terdapat adanya perbedaan tingkat stres ditinjau dari kelompok usia pada penderita gastritis di RSUD Sumedang dengan nilai Sig. p = 0,000 < 0,05 dalam artian H0 ditolak. Kesimpulan dari penelitian ini menunjukkan bahwa mayoritas usia remaja sebanyak 5 responden (50%) mengalami stres ringan, usia dewasa sebanyak 49 responden (84%) mengalami stres berat dan usia lansia sebanyak 28 responden (78%) mengalami stres sedang. Saran pada penelitian ini diharapkan dapat meningkatkan kemampuan, mengendalikan dan mencegah stres pada semua kelompok usia penderita gastritis sehingga dapat menjalankan aktivitas sehari-hari tanpa ada perasaan terganggu. Gastritis is a non-communicable disease caused by stomach inflammation, high levels of stomach acid, and exposure to bacteria that enter the digestive tract. Gastritis disease affects changes in physiological functions in a person such as stress. Stress is a psychological reaction due to the presence of stresors that it can reduce appetite that makes the stomach empty, increase stomach acid, and pain. Gastritis occurs at the productive age due to the level of busyness, an increasingly free lifestyle that does not pay attention to health, and stress that easily occurs due to too much burden. So that the productive age experiencing gastritis is grouping into the following: adolescents (11 - 19) years, adults (20 - 60) and Elderly (61 - 90) years. This study aims to determine the difference in stress levels in terms of age groups against gastritis at Sumedang Hospital. This study used a comparative quantitative design. Questionnaire contains questions from Kessler Psychological Distress K10 was used in this research. The result of the study showed that there were differences in stress levels in terms of age groups for gastritis at Sumedang Hospital with a Sig value. p = 0.000 < 0.05 in the sense that H0 is rejected. This study showed that the majority of adolescents as many as five respondents (50%) experienced mild stress, 49 respondents (84%) experienced severe stress and 28 respondents (78%) experienced moderate stress. Suggestions for this research are expected to improve the ability, control and prevent stress in all age groups with gastritis so that they can carry out daily activities without feeling disturbed.
Item Description:http://repository.upi.edu/73848/1/TA_H5131_1902537_Title.pdf
http://repository.upi.edu/73848/2/TA_H5131_1902537_Chapter1.pdf
http://repository.upi.edu/73848/3/TA_H5131_1902537_Chapter2.pdf
http://repository.upi.edu/73848/4/TA_H5131_1902537_Chapter3.pdf
http://repository.upi.edu/73848/5/TA_H5131_1902537_Chapter4.pdf
http://repository.upi.edu/73848/6/TA_H5131_1902537_Chapter5.pdf
http://repository.upi.edu/73848/7/TA_H5131_1902537_Appendix.pdf