MODEL PELATIHAN PEMBELAJARAN TERPADU BAGI GURU UNTUK MENINGKATKAN XEMAMPUAN GURU DALAM MERANCANG DAN MENERAPKAN PEMBELAJARAN TERPADU DI SEKOLAH DASAR

Penelitian ini dimaksudkan sebagai salah suatu upaya untuk memperoleh gambaran kesesuaian model pelatihan dalam usaha meningkatkan penguasaan guru tentang pembelajaran terpadu di SD. Sebanyak 21 guru SD Kota Bandung terlibat sebagai subyek penelitian dengan mengikuti tiga tahap kegiatan (inservice-o...

Full description

Saved in:
Bibliographic Details
Main Author: Kusmarini, - (Author)
Format: Book
Published: 2002-03.
Subjects:
Online Access:Link Metadata
Tags: Add Tag
No Tags, Be the first to tag this record!
Description
Summary:Penelitian ini dimaksudkan sebagai salah suatu upaya untuk memperoleh gambaran kesesuaian model pelatihan dalam usaha meningkatkan penguasaan guru tentang pembelajaran terpadu di SD. Sebanyak 21 guru SD Kota Bandung terlibat sebagai subyek penelitian dengan mengikuti tiga tahap kegiatan (inservice-onservice-inservice). Kegiatan inservice diprogramkan untuk memberi kesempatan kepada guru mempelajari pembelajaran terpadu baik secara teoritis maupun praktis yang dilaksanakan di PPPG IPA, sedangkan kegiatan onsen/ice diprogarmkan agar guru dapat berlatih menerapkan model pembelajaran terpadu di sekolah mereka. Mode! pembelajaran terpadu yang dilatihkan berupa model pembelajaran terpadu model keterhubungan, pembelajaran terpadu model jaring laba-laba, pembelajaran terpadu model keterpaduan. Instrumen penelitian meliputi bahan-bahan untuk inservice-onservice dan alat-alat pengumpulan data. Pengumpul data dilakukan melalui berbagai cara. Data dianalisis secara sederhana dalam bentuk persentase dan kategorisasi untuk mengungkapkan pemahaman, kemampuan merancang, kemampuan melaksanakan, sikap, dan manfaat pelatihan bagi guru. Dari hasill pengolahan data diperoleh temuan bahwa tingkat pengetahuan peserta terhadap pembelajaran terpadu setelah mengikuti pelatihan meningkat 50%, dan 74% peserta sudah memiliki kemampuan yang baik dalam menerapkan model pembelajaran terpadu di kelas. Secara umum dapat disimpulkan bahwa model pelatihan pembelajaran terpadu yang diujicobakan dalam penelitian ini berhasil secara cukup signifikan meningkatkan pengetahuan dan dapat menumbuhkan sikap positif peserta terhadap pembelajaran terpadu. Tanggapan positif peserta terhadap materi pembelajatan terpadu di c.Vjc.^.ya bahwa pembelajaran terpadu memudahkan kegiatan belajar mengajar dan membuat anak lebih senang dan mudah menerima materi pelajaran. Peserta memberi tanggapan positif terhadap model pelatihan karena pelatihan tidak hanya melatih pengetahuan peserta tetapi juga melatih kemampuan peserta dalam merancang dan melaksanakan pembelajaran terpadu. Kendala yang dihadapii guru terhadap pembelajaran terpadu adalah dalam merancang dan melaksanakan karena belum terbiasa. Berdasarkan temuan dan saran guru, untuk pengimplementasian model pelatihan pembelajaran terpadu guru yang akan datang perlu penambahan jumlah jam pelatihan, seluruh peserta diberi kesempatan merancang seluruh pembelajaran terpadu, seluruh peserta diberi kesempatan menerapkan seluruh model pembelajaran terpadu, dan model pelatihan pembelajaran terpadu dapat dijadikan sebagai model untuk pelatihan lainnya
Item Description:http://repository.upi.edu/74764/1/T_IPA_999774_Title.pdf
http://repository.upi.edu/74764/2/T_IPA_999774_Chapter1.pdf
http://repository.upi.edu/74764/3/T_IPA_999774_Chapter2.pdf
http://repository.upi.edu/74764/4/T_IPA_999774_Chapter3.pdf
http://repository.upi.edu/74764/5/T_IPA_999774_Chapter4.pdf
http://repository.upi.edu/74764/6/T_IPA_999774_Chapter5.pdf
http://repository.upi.edu/74764/7/T_IPA_999774_Bibliography.pdf
http://repository.upi.edu/74764/8/T_IPA_999774_Appendix.pdf