PERLAWANAN TERHADAP COVID-19 MELALUI POSTER KAMPANYE "INGAT PESAN IBU" PADA MASA PANDEMI COVID-19: KAJIAN SEMIOTIKA
Poster kampanye "Ingat Pesan Ibu" pada masa pandemi Covid-19 menghadirkan tanda-tanda bahasa yang perlu diberi makna. Tujuan penelitian ini adalah mendeskripsikan tanda dan makna yang terdapat pada poster kampanye "Ingat Pesan Ibu" berdasarkan trikotomi pertama, kedua, dan ketiga...
Saved in:
Main Author: | |
---|---|
Format: | Book |
Published: |
2022-06-30.
|
Subjects: | |
Online Access: | Link Metadata |
Tags: |
Add Tag
No Tags, Be the first to tag this record!
|
Summary: | Poster kampanye "Ingat Pesan Ibu" pada masa pandemi Covid-19 menghadirkan tanda-tanda bahasa yang perlu diberi makna. Tujuan penelitian ini adalah mendeskripsikan tanda dan makna yang terdapat pada poster kampanye "Ingat Pesan Ibu" berdasarkan trikotomi pertama, kedua, dan ketiga. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif. Sumber data penelitian ini adalah lima puluh poster kampanye "Ingat Pesan Ibu" yang berada dalam situs web Google.com dan data penelitian ini berupa kata, frasa, klausa, kalimat, dan gambar yang ada dalam setiap poster tersebut. Pengumpulan sumber data tersebut memakai metode simak dengan teknik simak bebas libat cakap, teknik unduh, dan teknik catat. Data tersebut lalu dianalisis menggunakan teori semiotika dari Charles Sanders Peirce, yaitu tiga trikotomi tanda. Penelitian ini menemukan bahwa lima puluh poster kampanye "Ingat Pesan Ibu" memiliki 426 tanda verbal dan 171 tanda nonverbal yang termasuk dalam trikotomi pertama (qualisign, sinsign, dan legisign), 217 tanda verbal dan 308 tanda nonverbal yang termasuk dalam trikotomi kedua (icon, index, dan symbol), dan 417 tanda verbal dan 146 tanda nonverbal yang termasuk dalam trikotomi ketiga (rheme, dicent, dan argument). Simpulan penelitian ini adalah perlawanan terhadap Covid-19 melalui poster kampanye "Ingat Pesan Ibu" berdasarkan tiga trikotomi tanda tampak pada bagian legisign, symbol, dan dicent. The "Remember Mom's Message (Ingat Pesan Ibu)" campaign poster during the Covid-19 pandemic presents language signs that need introspection. The purpose of this research is to describe the sign and meaning of "Ingat Pesan Ibu" campaign poster based on the first, second, and third trichotomy of signs. This research uses a qualitative descriptive method. The source of data for this research is fifty "Ingat Pesan Ibu" campaign posters extracted from Google.com. The research data comes in the form of words, phrases, clauses, sentences, and pictures presented on each of the posters. These data sources are collected through reading methods that involve close-reading, note-taking, and downloading. The data is then analyzed using Charles Sander Pierce's semiotics theory, the three trichotomies of signs. This research found that fifty posters from the "Ingat Poster Ibu" campaign had 426 verbal signs and 171 nonverbal signs included in the first sign trichotomy (qualisign, sinsign, and legisign), 217 verbal signs and 308 nonverbal signs included in the second sign trichotomy (icon, index, and symbol), plus 417 verbal signs and 146 nonverbal signs included in the third sign trichotomy (rheme, dicent, and argument). This research concludes that resistance against Covid-19 through the "Ingat Pesan Ibu" campaign poster based on the three trichotomies of sign is visible on the legisign, symbol, and dicent category. |
---|---|
Item Description: | http://repository.upi.edu/75112/1/S_BSI_1800076_Title.pdf http://repository.upi.edu/75112/2/S_BSI_1800076_Chapter1.pdf http://repository.upi.edu/75112/3/S_BSI_1800076_Chapter2.pdf http://repository.upi.edu/75112/4/S_BSI_1800076_Chapter3.pdf http://repository.upi.edu/75112/5/S_BSI_1800076_Chapter4.pdf http://repository.upi.edu/75112/6/S_BSI_1800076_Chapter5.pdf http://repository.upi.edu/75112/7/S_BSI_1800076_Appendix.pdf |