KONTRIBUSI KEPEMIMPINAN BERBASIS NILAI (VALUE-BASED LEADERSHIP) KEPALA SEKOLAH DAN IKLIM ORGANISASI SEKOLAH TERHADAP PRODUKTIVITAS SEKOLAH PADA SMP NEGERI DI KABUPATEN HALMAHERA TIMUR

Penelitian ini dilatar belakangi oleh permasalahan sebagai berikut, (1) peran kepemimpinan kepala sekolah yang belum maksimal, (2) kurangnya perhatian terhadap kondisi Iklim organisasi sekolah yang mendukung pembelajaran , (3) produktivitas pendidikan, ditinjau dari segi proses masih rendahnya gaira...

Full description

Saved in:
Bibliographic Details
Main Author: Amir, Muhtar (Author)
Format: Book
Published: 2012-11-12.
Subjects:
Online Access:Link Metadata
Tags: Add Tag
No Tags, Be the first to tag this record!
Description
Summary:Penelitian ini dilatar belakangi oleh permasalahan sebagai berikut, (1) peran kepemimpinan kepala sekolah yang belum maksimal, (2) kurangnya perhatian terhadap kondisi Iklim organisasi sekolah yang mendukung pembelajaran , (3) produktivitas pendidikan, ditinjau dari segi proses masih rendahnya gairah belajar dan motivasi berprestasi yang belum tinggi. Adapun permasalahan yang ingin dipecahkan melalui penelitian ini adalah, (1) bagaimana Kepemimpinan berbasis nilai (value-based leadership) kepala sekolah pada SMPN di Kab. Halmahera Timur?, (2) bagaimana Iklim Organisasi, (3) bagaimana produktivitas sekolah, (4) kontribusi kepemimpinan berbasis nilai (value-based leadership) kepala sekolah terhadap produktivitas sekolah, (5) kontribusi iklim organisasi sekolah terhadap produktivitas sekolah, (6) kontribusi kepemimpinan berbasis nilai (value-based leadership) kepala sekolah dan iklim organisasi sekolah terhadap produktivitas sekolah.Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif, dengan menggunakan metode studi deskriptif. Populasi adalah guru pada SMPN di Kab.Halmahera Timur. Jumlah sampel sebanyak 58 orang yang diambil secara acak simple random sampling dari 30 sekolah di Kab.Halmahera Timur. Penjaringan data menggunakan kuisioner dan dianalisis menggunakan analisis korelasi dan regresi. Berdasarkan hasil pengolahan dan analisis data di kemukakan temuan, (1) Kepemimpinan berbasis nilai (value-based leadership) kepala sekolah SMPN di Kab. Halmahera Timur dapat di kategorikan "sangat baik", (2) Iklim Organisasi sekolah pada SMPN di Kab. Halmahera Timur dapat dikategorikan "baik", (3) Produktivitas Sekolah pada SMPN di Kab. Halmahera Timur di kategorikan "baik". (4) Kepemimpinan berbasis nilai (value-based leadership) kepala sekolah berkontribusi positif terhadap produktivitas sekolah, (5) Iklim Organisasi Sekolah berkontribusi positif terhadap produktivitas sekolah, (6) kepemimpinan berbasis nilai (value-based leadership) kepala sekolah dan Iklim Organisasi Sekolah secara bersama-sama berkontribusi signifikan terhadap produktivitas sekolah. Berdasarkan temuan penelitian, maka perlu ada tindak lanjut dari pihak yang berkompeten, khususnya kepala sekolah dan dewan guru SMP N di Kab. Halmahera Timur. Untuk mengimplementasikan kepemimpinan berbasis nilai (value-based leaderahip) serta mewujudkan Iklim Organisasi sekolah yanag kondusif dalam upaya meningkatkan produktivitas sekolah.
Item Description:http://repository.upi.edu/7952/1/s_adp_1004638_table_of_content.pdf
http://repository.upi.edu/7952/2/s_adp_1004638_chapter1.pdf
http://repository.upi.edu/7952/3/s_adp_1004638_chapter2.pdf
http://repository.upi.edu/7952/4/s_adp_1004638_chapter3.pdf
http://repository.upi.edu/7952/5/t_adp_1004638_chapter_4.pdf
http://repository.upi.edu/7952/6/t_adp_1004638_chapter_5.pdf
http://repository.upi.edu/7952/7/t_adp_1004638__bibliography.pdf