PENGEMBANGAN PEMBELAJARAN MATEMATIKA MELALUI PENDEKATAN GAMIFICATION BERBASIS MARCZEWSKI'S FRAMEWORK DI SEKOLAH DASAR

Skripsi ini dilatar belakangi karena adanya permasalahan kekurang pahaman siswa terhadap materi pecahan. Salah satu penyebabnya adalah pembelajaran dikelas kurang bervariasi sehingga kurang menarik minat dan motivasi siswa. Pengembangan pembelajaran matematika melalui pendekatan gamification berbasi...

Full description

Saved in:
Bibliographic Details
Main Author: Syifa Salsabila, - (Author)
Format: Book
Published: 2022-07-28.
Subjects:
Online Access:Link Metadata
Tags: Add Tag
No Tags, Be the first to tag this record!
Description
Summary:Skripsi ini dilatar belakangi karena adanya permasalahan kekurang pahaman siswa terhadap materi pecahan. Salah satu penyebabnya adalah pembelajaran dikelas kurang bervariasi sehingga kurang menarik minat dan motivasi siswa. Pengembangan pembelajaran matematika melalui pendekatan gamification berbasis marczewski's framework di sekolah dasar menjadi solusi yang penulis tawarkan agar mampu meningkatkan motivas belajar dan keberhasilan siswa dalam pembelajaran matemtika khususnya materi pecahan. Hadirnya Gamification memiliki konsep dapat meningkatkan minat dan motivasi belajar siswa yang berkaitan dengan hasil belajar yang akan diperoleh siswa dalam pembelajaran berkaitan dengan kompetensi dasar yang terdapat dalam kurikulum 2013. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan pendekatan gamification berbasis Marczewski's framework sehingga menghasilkan perangkat pembelajaran gamification berbasis Marczewski's framework yang layak digunakan pada pembelajaran matematika materi pecahan kelas IV sekolah dasar. Penelitian ini menggunakan metode R&D dengan desain model EDR (Educational Design Research) karya Mc Kenney & Reeves. Subjek penelitian terdiri dari tim validator perangkat pembelajaran yakni satu orang dosen dan guru SD sebagai validator RPP, dua orang dosen sebagai tim validator LKPD, serta satu orang dosen sebagai validator media pembelajaran. Sedangkan objek penelitian yakni perangkat pembelajaran RPP, LKPD, dan media pembelajaran (lembar mission achievement dan badge/trofi). Instrumen pengumpulan data berupa lembar validasi perangkat pembelajaran dan angket respon siswa. Teknik analisis data yang digunakan adalah teknik analisis data kuantitatif deskriptif dan kualitatif deskriptif. Berdasarkan analisis data dapat disimpulkan bahwa pengembangan perangkat pembelajaran pendekatan gamification berbasis marczewsky's framework pada pembelajaran matematika materi pecahan kelas IV sekolah dasar layak digunakan berdasarkan hasil validasi ahli dan angket respon siswa telah mencapai rata-rata maksimal yaitu dengan kriteria baik hingga baik sekali pengembangan pendekatan gamification berbasis marczewsky's framework sesuai dengan yang diharapkan. Sehingga bentuk produk akhir rancangan yang dihasilkan berupa perangkat pembelajaran antara lain, RPP, LKPD, media pembelajaran (lembar mission achievement dan badge/trofi) di Sekolah Dasar.
Item Description:http://repository.upi.edu/84535/1/S_86288_1802307_%20Title.pdf
http://repository.upi.edu/84535/2/S_86288_1802307_Chapter1.pdf
http://repository.upi.edu/84535/3/S_86288_1802307_Chapter2.pdf
http://repository.upi.edu/84535/4/S_86288_1802307_Chapter3.pdf
http://repository.upi.edu/84535/5/S_86288_1802307_Chapter4.pdf
http://repository.upi.edu/84535/6/S_86288_1802307_Chapter5.pdf
http://repository.upi.edu/84535/7/S_86288_1802307_Appendix..pdf