KEEFEKTIFAN MEDIA REALIA DALAM PEMBELAJARAN MENULIS KARANGAN NARASI SUGESTIF : Penelitian Eksperimen Semu pada Siswa Kelas VII SMPN 1 Lembang Tahun Ajaran 2008/2009
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui kemampuan awal menulis siswa dalam pembelajaran menulis karangan narasi sugestif sebelum diberikan perlakuan, mengetahui kemampuan akhir siswa setelah menggunakan media realia dan mengetahui respons siswa terhadap pembelajaran menulis karangan narasi sug...
Saved in:
Main Author: | |
---|---|
Format: | Book |
Published: |
2010-08-12.
|
Subjects: | |
Online Access: | Link Metadata |
Tags: |
Add Tag
No Tags, Be the first to tag this record!
|
Summary: | Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui kemampuan awal menulis siswa dalam pembelajaran menulis karangan narasi sugestif sebelum diberikan perlakuan, mengetahui kemampuan akhir siswa setelah menggunakan media realia dan mengetahui respons siswa terhadap pembelajaran menulis karangan narasi sugestif dengan menggunakan media realia. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah eksperimen semu. Metode ini juga disebut dengan kuasi eksperimen. Artinya, penelitian ini tidak menggunakan kelas kontrol atau kelas pembanding. Penelitian yang dilaksanakan menggunakan rancangan one group pretest-postest design dengan jumlah sampel sebanyak 44 orang. Hasil penelitian menunjukkan bahwa nilai rata-rata siswa mengalami peningkatan, dari nilai rata-rata pretes sebesar 55,34 menjadi 65,57. Angka yang cukup besar untuk melakukan sebuah uji coba. Setelah itu, penulis melakukan uji normalitas untuk setiap data pretes dan postes, ternyata data pretes (55,14) yang berarti (3,05) < (7,815) dengan demikian data pretes berdistribusi normal. Sedangkan hasil uji normalitas untuk data postes menunjukkan (65,45) yang berarti < (7,815) dengan demikian data postes berdistribusi normal. Hasil akhir untuk pengolahan data menunjukkan bahwa hasil uji t = 5,125 pada taraf kepercayaan 95 % dan ttabel sebesar (2,006) pada taraf kepercayaan 95 % dengan derajat kebebasan 43. Hasil tersebut membuktikan bahwa thitung (5,125 ) > ttabel (2,006). Oleh karena itu, dapat dilihat bahwa perbedaan hasil pretes dan postes terbukti signifikan. Artinya, media realia cukup efektif dalam pembelajaran menulis karangan narasi sugestif. |
---|---|
Item Description: | http://repository.upi.edu/8565/1/d_bind_054072_table_of_content.pdf http://repository.upi.edu/8565/2/d_bind_054072_chapter1.pdf http://repository.upi.edu/8565/3/d_bind_054072_chapter2.pdf http://repository.upi.edu/8565/4/d_bind_054072_chapter3.pdf http://repository.upi.edu/8565/5/d_bind_054072_chapter4.pdf http://repository.upi.edu/8565/6/d_bind_054072_chapter5.pdf http://repository.upi.edu/8565/7/d_bind_054072_bibliography.pdf |