KARAKTERISTIK ANTROPOMETRIK DAN KEBUGARAN JASMANI SISWA SSB IPI GS BANDUNG YANG BERUSIA ANTARA 11-15 TAHUN

Sepakbola merupakan salah satu cabang olahraga permainan yang menuntut memiliki antropometrik (struktur tubuh) yang ideal dan memerlukan tingkat kebugaran jasmani yang baik, namun pembinaan sepakbola di Indonesia yaitu di Sekolah Sepakbola (SSB) khususnya di SSB IPI GS Bandung belum sepenuhnya mempe...

Full description

Saved in:
Bibliographic Details
Main Author: Unang Munhatar, - (Author)
Format: Book
Published: 2011-02-16.
Subjects:
Online Access:Link Metadata
Tags: Add Tag
No Tags, Be the first to tag this record!
Description
Summary:Sepakbola merupakan salah satu cabang olahraga permainan yang menuntut memiliki antropometrik (struktur tubuh) yang ideal dan memerlukan tingkat kebugaran jasmani yang baik, namun pembinaan sepakbola di Indonesia yaitu di Sekolah Sepakbola (SSB) khususnya di SSB IPI GS Bandung belum sepenuhnya memperhatikan pentingnya antropometrik dan kebugaran jasmani. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk memperoleh data dan gambaran karakteristik antropometrik dan kebugaran jasmani siswa SSB IPI GS Bandung yang berusia 11-15 tahun serta untuk mengetahui apakah terdapat kesesuaian antara antropometrik dan kebugaran jasmani siswa SSB IPI GS Bandung yang berusia 11-15 tahun jika dibandingkan dengan standar antropometrik dan kebugaran jasmani yang harus dimiliki oleh siswa SSB di Indonesia. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif dengan instrumen penelitian berupa pengukuran untuk mengukur antropometrik dan tes untuk mengetahui tingkat kebugaran jasmani siswa SSB. Pengukuran antropometrik mencakup enam butir yaitu pengukuran berat badan, tinggi badan, panjang lengan, panjang tungkai, lebar dada dan lingkar lengan. Tes Kebugaran Jasmani yang digunakan dalam penelitian ini adalah Bleep test (tes lari multitahap). Sampel dalam penelitian ini adalah siswa SSB IPI GS (Geger Sunten) Bandung yang berusia antara 11-15 tahun sebanyak 30 orang
Item Description:http://repository.upi.edu/92088/1/s_ikor_060583_table_of_content.pdf
http://repository.upi.edu/92088/4/s_ikor_060583_chapter1.pdf
http://repository.upi.edu/92088/2/s_ikor_060583_chapter3.pdf
http://repository.upi.edu/92088/3/s_ikor_060583_chapter5.pdf
http://repository.upi.edu/92088/5/s_ikor_060583_bibliography.pdf