PENGGUNAAN MEDIA LAGU BERBAHASA JERMAN UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN SISWA DALAM MENGKONJUGASIKAN KATA KERJA

Konjugasi kata kerja merupakan kemampuan dasar yang harus dikuasai dalam pembelajaran bahasa Jerman. Meskipun demikian tidak sedikit siswa SMA mengalami kesulitan dalam mengkonjugasikan kata kerja. Hal ini disebabkan antara lain karena cara pembelajaran yang kurang menarik. Pada umumnya guru mengaja...

Full description

Saved in:
Bibliographic Details
Main Author: Anita Fitriani, - (Author)
Format: Book
Published: 2010-07-01.
Subjects:
Online Access:Link Metadata
Tags: Add Tag
No Tags, Be the first to tag this record!
Description
Summary:Konjugasi kata kerja merupakan kemampuan dasar yang harus dikuasai dalam pembelajaran bahasa Jerman. Meskipun demikian tidak sedikit siswa SMA mengalami kesulitan dalam mengkonjugasikan kata kerja. Hal ini disebabkan antara lain karena cara pembelajaran yang kurang menarik. Pada umumnya guru mengajarkan konjugasi kata kerja dengan memberikan aturan cara mengkonjugasikannya dan meminta siswa untuk menghapalnya. Berdasarkan hal tersebut penulis tertarik untuk melakukan penelitian dengan menggunakan media lagu berbahasa Jerman sebagai media alternatif dalam pembelajaran konjugasi kata kerja. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah penggunaan media lagu berbahasa Jerman dapat meningkatkan kemampuan siswa dalam mengkonjugasikan kata kerja. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa SMA Kartika Siliwangi II Bandung. Sampel yang digunakan adalah siswa kelas X-2 tahun ajaran 2009/2010 sebanyak 32 siswa. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adala metode pra eksperimen (quasi eksperiment) yang berpola one group pretest-postest. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah tes konjugasi kata kerja berbentuk isian dan pilihan ganda sebanyak 30 soal. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penggunaan media lagu berbahasa Jerman dapat meningkatkan kemampuan siswa dalam mengkonjugasikan kata kerja. Hal ini dapat dilihat dari perolehan nilai rata-rata pretest (sebelum mendapat perlakuan berupa pengajaran konjugasi kata kerja dengan menggunakan media lagu berbahasa Jerman) siswa sebesar 42,88 sedangkan untuk nilai rata-rata postest (setelah mendapat perlakuan) meningkat menjadi 65,15. Dari hasil pengujian dengan menggunakan uji-t diperoleh Thitung > Ttabel (9,20 > 1,70). Berdasarkan hasil tersebut diketahui bahwa terdapat perbedaan yang signifikan antara hasil pretest dan hasil postest. Dengan demikian dapat dikatakan bahwa pengajaran konjugasi kata kerja dengan menggunakan media lagu berbahasa Jerman dapat meningkatkan kemampuan siswa dalam mengkonjugasikan kata kerja pada siswa kelas X-2 SMA Kartika Siliwangi II Bandung. Berdasarkan hasil penelitian yang telah dikemukakan di atas dapat disarankan bahwa guru bahasa Jerman dapat menggunakan media lagu berbahasa Jerman sebagai salah satu cara alternatif pengajaran konjugasi kata kerja. Di samping itu siswa hendaknya lebih sering mendengarkan lagu berbahasa Jerman dan berlatih mengkonjugasikan kata kerja.
Item Description:http://repository.upi.edu/92705/1/s_c0651_050397_table_of_content.pdf
http://repository.upi.edu/92705/2/s_c0651_050397_chapter1.pdf
http://repository.upi.edu/92705/3/s_c0651_050397_chapter3.pdf
http://repository.upi.edu/92705/4/s_c0651_050397_chapter5.pdf
http://repository.upi.edu/92705/5/s_c0651_050397_bibliography.pdf