PENGARUH KINERJA TERHADAP PENGEMBANGAN KARIR KARYAWAN PADA PT JASA MARGA (PERSERO) TBKCABANG PURBALEUNYIBANDUNG

Permasalahan yang timbul dalam penelitian ini adalah rendahnya perhatian perusahaan terhadap pengembangan karir karyawannya. Fenomena seperti ini jika tidak segera ditangani dapat menimbulkan turunnya kinerja karyawan yang dapat menghalangi tercapainya tujuan perusahaan. Untuk mengantisipasi permasa...

Full description

Saved in:
Bibliographic Details
Main Author: Gina Oktaviani, - (Author)
Format: Book
Published: 2011-06-07.
Subjects:
Online Access:Link Metadata
Tags: Add Tag
No Tags, Be the first to tag this record!
Description
Summary:Permasalahan yang timbul dalam penelitian ini adalah rendahnya perhatian perusahaan terhadap pengembangan karir karyawannya. Fenomena seperti ini jika tidak segera ditangani dapat menimbulkan turunnya kinerja karyawan yang dapat menghalangi tercapainya tujuan perusahaan. Untuk mengantisipasi permasalahan ini, maka salah satu solusi yang bisa digunakan untuk meghasilkan kinerja yang baik yaitu melalui pengembangan SDM khususnya mengenai pengembangan karir karyawan. Jenis penelitian ini menggunakan penelitian deskriptif dan verifikatif, dengan metode penelitian survey explanatory. Adapun yang menjadi variabel bebas adalah kinerja karyawan dan yang menjadi variabel terikat adalah pengembangan karir karyawan. Jumlah sampel dalam penelitian sebanyak 56 orang karyawan, Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah simple random sampling. Data yang digunakan berupa data ordinal dan interval, menggunakan koefisien korelasi pearson product moment, dan analisis regresi linier sederhana yang menggunakan koefisien determinasi (r square) serta instrumen berupa angket yang disebarkan kepada karyawan di PT. Jasa Marga (Persero) Tbk Cabang Purbaleunyi Bandung. Hasil penelitian menunjukkan bahwa gambaran kinerja dan pengembangan karir karyawan PT. Jasa Marga (Persero) Tbk Cabang Purbaleunyi Bandung berada pada kategori baik. Berdasarkan hasil penelitian diketahui bahwa besarnya pengaruh kinerja karyawan (variabel X) terhadap pengembangan karir karyawan (variabel Y) adalah sebesar 9,6%. Dari hasil penelitian tersebut dapat diketahui bahwa pengembangan karir karyawan sebesar 9,6% dipengaruhi oleh kinerja dan sisanya 90,4% dipengaruhi oleh faktor-faktor lain. Ini menunjukan bahwa kinerja mempunyai pengaruh positif dan signifikan terhadap pengembangan karir karyawan. Dengan demikian, hipotesis yang diajukan yaitu "Kinerja memiliki pengaruh positif terhadap pengembangan karir karyawan", dapat diterima.
Item Description:http://repository.upi.edu/96683/1/s_pem_0607860_table_of_content.pdf
http://repository.upi.edu/96683/2/s_pem_0607860_chapter1.pdf
http://repository.upi.edu/96683/3/s_pem_0607860_chapter2.pdf
http://repository.upi.edu/96683/4/s_pem_0607860_chapter3.pdf
http://repository.upi.edu/96683/5/s_pem_0607860_chapter5.pdf
http://repository.upi.edu/96683/6/s_pem_0607860_bibliography.pdf