PENGARUH KINERJA FUNGSI SUPERVISI KREDITTERHADAP TINGKAT NON PERFORMING LOAN (NPL)PADA PT. BANK JABAR BANTEN CABANG SOREANG

nelitian ini dilakukan untuk mengetahui bagaimana perkembangan Non Performing Loan (NPL), bagaimana perkembangan kinerja Fungsi Supervisi Kredit, serta bagaimana pengaruh kinerja Fungsi Supervisi Kredit terhadap tingkat Non Performing Loan (NPL) pada PT. Bank Jabar Banten Cabang Soreang. Penelitian...

Full description

Saved in:
Bibliographic Details
Main Author: Sony Rahmat Sulaeman, - (Author)
Format: Book
Published: 2010-08-27.
Subjects:
Online Access:Link Metadata
Tags: Add Tag
No Tags, Be the first to tag this record!
Description
Summary:nelitian ini dilakukan untuk mengetahui bagaimana perkembangan Non Performing Loan (NPL), bagaimana perkembangan kinerja Fungsi Supervisi Kredit, serta bagaimana pengaruh kinerja Fungsi Supervisi Kredit terhadap tingkat Non Performing Loan (NPL) pada PT. Bank Jabar Banten Cabang Soreang. Penelitian ini merupakan jenis penelitian korelasional, dengan menggunakan metode deskriptif analitik. Populasi pada penelitian ini adalah Laporan Kolektibilitas Kredit Bulanan Bank Jabar Banten Cabang Soreang. Sedangkan sampel yang diambil dalam penelitian ini adalah data tingkat Non Performing Loan (NPL) Bank Jabar Banten Cabang Soreang, data realisasi klaim asuransi kredit Bank Jabar Banten Cabang Soreang, data hasil perbaikan kualitas kredit Bank Jabar Banten Cabang Soreang, serta data hasil pelelangan agunan Bank Jabar Banten Cabang Soreang, selama tiga tahun terakhir (April 2007 - Maret 2010), dengan menggunakan teknik sampling "Purposive Sampling". Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan studi dokumentasi dan studi wawancara. Sedangkan analisis data dilakukan dengan menggunakan analisis regresi linier sederhana, koefisien determinasi, serta uji partial. Hipotesis yang diajukan dalam penelitian ini adalah Kinerja Fungsi Supervisi Kredit berpengaruh negatif terhadap Tingkat Non Performing Loan (NPL). Hasil yang diperoleh dari perhitungan analisis regresi, menunjukkan bahwa terdapat pengaruh negatif antara kinerja Fungsi Supervisi Kredit dengan tingkat Non Performing Loan (NPL), dengan nilai koefisien regresi sebesar -1,347E-9. Besarnya pengaruh perubahan kinerja Fungsi Supervisi Kredit terhadap perubahan tingkat Non Performing Loan (NPL) yaitu sebesar 59,1%. Sedangkan 40,9% lagi dipengaruhi oleh faktor-faktor lain yang tidak dibahas dalam penelitian ini. Berdasarkan hasil analisis statisik yang telah dilakukan, maka hipotesis yang penulis ajukan pada penelitian ini yaitu Kinerja Fungsi Supervisi Kredit berpengaruh negatif terhadap Tingkat Non Performing Loan (NPL) telah teruji dan diterima kebenarannya pada periode penelitian yang digunakan.
Item Description:http://repository.upi.edu/97314/1/s_pea_0608045_tittle.pdf
http://repository.upi.edu/97314/2/s_pea_0608045_chapter1.pdf
http://repository.upi.edu/97314/3/s_pea_0608045_chapter2.pdf
http://repository.upi.edu/97314/4/s_pea_0608045_chapter3.pdf
http://repository.upi.edu/97314/6/s_pea_0608045_chapter4.pdf
http://repository.upi.edu/97314/7/s_pea_0608045_chapter5.pdf
http://repository.upi.edu/97314/8/s_pea_0608045_bibliography.pdf