HUBUNGAN ANTARA KADAR HbA1c DENGAN PROFIL LIPID PADA PASIEN DIABETES MELLITUS TIPE 2 DI RSPAD GATOT SOEBROTO PERIODE JANUARI-MARET 2016

Diabetes mellitus (DM) adalah penyakit kronik yang terjadi akibat terganggunya produksi insulin atau penggunaannya yang tidak efektif dan banyak terdapat pada usia 30-79 tahun. Temuan utama studi diabetes oleh Diabetes Control and Complication Trial (DCCT) telah menunjukkan pentingnya pemeriksaan Hb...

Full description

Saved in:
Bibliographic Details
Main Author: Luthfan Dio Satria Bachri, - (Author)
Format: Book
Published: 2017-07-27.
Subjects:
Online Access:Link Metadata
Tags: Add Tag
No Tags, Be the first to tag this record!
Description
Summary:Diabetes mellitus (DM) adalah penyakit kronik yang terjadi akibat terganggunya produksi insulin atau penggunaannya yang tidak efektif dan banyak terdapat pada usia 30-79 tahun. Temuan utama studi diabetes oleh Diabetes Control and Complication Trial (DCCT) telah menunjukkan pentingnya pemeriksaan HbA1c. Pemeriksaan HbA1c sering dilakukan pada penderita DM tipe 2. Apabila kadar HbA1c meningkat maka resistensi insulin akan semakin buruk. Resistensi insulin akan meningkatkan terjadinya perubahan profil lipid. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara kadar HbA1c dengan profil lipid pada pasien DM tipe 2 di RSPAD Gatot Soebroto periode Januari-Maret 2016. Penelitian ini bersifat analitik observasional dengan desain potong lintang dan menggunakan data sekunder dari 124 sampel. Sampel penelitian diambil dari data rekam medis pasien DM tipe 2 di RSPAD Gatot Soebroto periode Januari-Maret 2016 yang memenuhi kriteria inklusi dan eksklusi. Pengambilan data menggunakan metode nonprobability sampling dengan teknik consecutive sampling. Hasil uji chi-square menunjukkan bahwa terdapat hubungan yang bermakna antara kadar HbA1c dengan kolesterol total (p = 0,000), HbA1c dengan trigliserida (p = 0,000), HbA1c dengan HDL (p = 0,000), dan HbA1c dengan LDL (p = 0,000). Saran, penderita DM tipe 2 sebaiknya melakukan kontrol glikemik secara teratur agar komplikasi yang dapat terjadi bisa dicegah.
Item Description:http://repository.upnvj.ac.id/2514/1/AWAL.pdf
http://repository.upnvj.ac.id/2514/2/ABSTRAK.pdf
http://repository.upnvj.ac.id/2514/3/BAB%20I.pdf
http://repository.upnvj.ac.id/2514/4/BAB%20II.pdf
http://repository.upnvj.ac.id/2514/5/BAB%20III.pdf
http://repository.upnvj.ac.id/2514/6/BAB%20IV.pdf
http://repository.upnvj.ac.id/2514/7/BAB%20V.pdf
http://repository.upnvj.ac.id/2514/8/DAFTAR%20PUSTAKA.pdf
http://repository.upnvj.ac.id/2514/9/RIWAYAT%20HIDUP.pdf
http://repository.upnvj.ac.id/2514/10/LAMPIRAN.pdf