ANALISIS EFEK LIKUEFAKSI BIJI NIKEL PADA STABILITAS DAN OLAH GERAK KAPAL MV. NUR ALLYA
Likuefaksi muatan nickel ore dapat mengakibatkan kapal terbalik dan tenggelam dalam waktu singkat karena perubahan bentuk muatan dari padat menjadi cair. Akibatnya ketika kapal mengalami guncangan besar muatan tersebut tidak dapat kembali ke posisi semula. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui komp...
Saved in:
Main Author: | |
---|---|
Format: | Book |
Published: |
2024-01-11.
|
Subjects: | |
Online Access: | Link Metadata |
Tags: |
Add Tag
No Tags, Be the first to tag this record!
|
Summary: | Likuefaksi muatan nickel ore dapat mengakibatkan kapal terbalik dan tenggelam dalam waktu singkat karena perubahan bentuk muatan dari padat menjadi cair. Akibatnya ketika kapal mengalami guncangan besar muatan tersebut tidak dapat kembali ke posisi semula. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui komposisi persentase antara nickel ore dalam bentuk padat dan cair dengan total 100% di ruang muat. Metode yang digunakan pada penelitian ini adalah dengan menganalisa efek likuefaksi nickel ore pada stabilitas dan olah gerak kapal MV. Nur Allya. Hasil stabilitas kapal dilakukan dalam lima case, yaitu: muatan 100% padat, 75% padat 25% cair, 50% padat 50% cair, 25% padat 75% cair, dan 100% cair. Hasil terbaik diperoleh pada case 1 dengan nilai GZ maksimum = 1,064 m. Untuk mencegah kejadian ini, penelitian menambahkan longitudinal bulkhead pada ruang muat dalam kelima case. Hasilnya menunjukkan peningkatan kecil pada kenaikan di case 1 dibandingkan dengan case 5. Meskipun longitudinal bulkhead mengurangi risiko likuefaksi tetapi kapasitas muatan kapal pun berkurang. Setelah itu dilakukan analisa gerak kapal seperti: roll, pitch, dan heave menunjukkan perbedaan respons pada kondisi arah datangnya gelombang following sea, beam sea, dan head sea. Respons terbesar terjadi pada beam sea sehingga kualitas seakeeping kapal semakin buruk. Dalam hal ini dikarenakan kapal tidak dapat meredam terpaan gelombang yang mengenai badan kapal. Kata kunci : nickel ore, likuefaksi, free surface effect |
---|---|
Item Description: | http://repository.upnvj.ac.id/28825/27/ABSTRAK.pdf http://repository.upnvj.ac.id/28825/26/AWAL.pdf http://repository.upnvj.ac.id/28825/3/BAB%201.pdf http://repository.upnvj.ac.id/28825/4/BAB%202.pdf http://repository.upnvj.ac.id/28825/5/BAB%203.pdf http://repository.upnvj.ac.id/28825/6/BAB%204.pdf http://repository.upnvj.ac.id/28825/7/BAB%205.pdf http://repository.upnvj.ac.id/28825/8/DAFTAR%20PUSTAKA.pdf http://repository.upnvj.ac.id/28825/9/RIWAYAT%20HIDUP.pdf http://repository.upnvj.ac.id/28825/10/LAMPIRAN.pdf http://repository.upnvj.ac.id/28825/31/HASIL%20PLAGIARISME.pdf http://repository.upnvj.ac.id/28825/12/ARTIKEL%20KI.pdf |