PENGARUH CUSTOMER CARE TERHADAP KEPUASAN PELANGGAN PADA PRODUK MOBIL HONDA BRIO SATYA DI HONDA MITRA LENTENG AGUNG
Latar Belakang penelitian ini mengenai persaingan mobil murah ramah lingkungan (Low Cost Green Car/LCGC), customer care bertujuan untuk meningkatkan kepuasan pelanggan pada produk mobil Honda Brio Satya agar target penjualan yang diharapkan tercapai. Rumusan Masalah Penelitian ini adalah seberapa ku...
Saved in:
Main Author: | |
---|---|
Format: | Book |
Published: |
2017-01-17.
|
Subjects: | |
Online Access: | Link Metadata |
Tags: |
Add Tag
No Tags, Be the first to tag this record!
|
Summary: | Latar Belakang penelitian ini mengenai persaingan mobil murah ramah lingkungan (Low Cost Green Car/LCGC), customer care bertujuan untuk meningkatkan kepuasan pelanggan pada produk mobil Honda Brio Satya agar target penjualan yang diharapkan tercapai. Rumusan Masalah Penelitian ini adalah seberapa kuat pengaruh customer care terhadap kepuasan pelanggan pada produk mobil Honda Brio Satya di Honda Mitra Lenteng Agung. Tujuan Penelitian ini adalah untuk mengetahui seberapa kuat pengaruh customer care terhadap kepuasan pelanggan pada produk mobil Honda Brio Satya. Teori yang digunakan dalam penelitian ini adalah customer care dan kepuasan pelanggan. Metodologi penelitian dalam penelitian ini adalah metode penelitian kuantitatif dengan analisis deskriptif. Penelitian ini mempunyai populasi sebanyak 33 responden dengan sampel yang menggunakan keseluruhan populasi yang sudah ditentukan peneliti. Teknik Penarikan Sampel yang digunakan yaitu stratified random sampling. Hasil Penelitian diperoleh uji korelasi sebesar 0,820 yang berarti mempunyai hubungan yang sangat kuat, uji regresi diketahui bahwa Y= 12,466 + 0.695X yang menyatakan mempunyai pengaruh yang signifikan dan koefisien determinasi besarnya 67% sedangkan t hitung 14,818 > t tabel 1,307774 yang berarti terdapat pengaruh customer care terhadap kepuasan pelanggan pada produk mobil Honda Brio Satya. Kesimpulan dari penelitian ini dengan taraf signifikan 5% diperoleh t hitung 14,818 > t tabel 1,307774. Sehingga terlihat bahwa H0 ditolak dan Ha diterima, artinya bahwa ada Pengaruh Customer Care Terhadap Kepuasan Pelanggan Pada Produk Mobil Honda Brio Satya di Hoda Mitra Lenteng Agung. Saran, hendaklah Honda Mitra Lenteng Agung dalam menghadapi persaingan tetap selalu menggunakan customer care untuk meningkatkan kepuasan pelanggan sehingga dimasa mendatang dpaat mengungguli persaingan pemasaran produk mobil. |
---|---|
Item Description: | http://repository.upnvj.ac.id/5843/1/AWAL.pdf http://repository.upnvj.ac.id/5843/2/ABSTRAK.pdf http://repository.upnvj.ac.id/5843/3/BAB%20I.pdf http://repository.upnvj.ac.id/5843/4/BAB%20II%20.pdf http://repository.upnvj.ac.id/5843/5/BAB%20III.pdf http://repository.upnvj.ac.id/5843/6/BAB%20IV%20.pdf http://repository.upnvj.ac.id/5843/7/BAB%20V%20.pdf http://repository.upnvj.ac.id/5843/8/DAFTAR%20PUSTAKA.pdf http://repository.upnvj.ac.id/5843/9/RIWAYAT%20HIDUP.pdf http://repository.upnvj.ac.id/5843/10/LAMPIRAN.pdf |