HUBUNGAN GAMBARAN KLINIS DAN RADIOLOGI PADA KEJADIAN MDR-TB MELALUI PEMERIKSAAN GENEXPERT DI RSUD PASAR REBO

Tuberkulosis merupakan masalah utama di dunia dan bertambah berat dengan munculnya kasus multidrug resistant tuberculosis (MDR-TB). Diagnosis MDRTB harus cepat ditegakkan melalui pemeriksaan gambaran klinis, gambaran radiologi toraks, dan alat GeneXpert MTB/RIF. Penelitian ini bertujuan untuk menget...

Full description

Saved in:
Bibliographic Details
Main Author: Darathalia Musika, - (Author)
Format: Book
Published: 2018-09-05.
Subjects:
Online Access:Link Metadata
Tags: Add Tag
No Tags, Be the first to tag this record!
Description
Summary:Tuberkulosis merupakan masalah utama di dunia dan bertambah berat dengan munculnya kasus multidrug resistant tuberculosis (MDR-TB). Diagnosis MDRTB harus cepat ditegakkan melalui pemeriksaan gambaran klinis, gambaran radiologi toraks, dan alat GeneXpert MTB/RIF. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan gambaran klinis dan radiologi pada kejadian MDR-TB melalui pemeriksaan GeneXpert. Penelitian menggunakan desain observasional analitik dengan metode potong lintang. Populasi penelitian adalah seluruh pasien penderita penyakit MDR-TB yang ditegakkan melalui pemeriksaan GeneXpert MTB/RIF di RSUD Pasar Rebo yaitu sebanyak 83 sampel yang memenuhi kriteria inklusi dan eksklusi. Data diambil dari rekam medik dengan rentang waktu 2015 - 2017. Sampel diambil dengan cara Consecutive Sampling dan dilakukan uji analisis Chi-Square. Dari 83 sampel yang diteliti didapatkan karakteristik dominan adalah 60,2% laki-laki, 37,3% kelompok usia 35-44 tahun, 72,3% Sekolah Menengah Atas, 53,0% karyawan/wiraswasta, dan 88,8% sudah menikah. Hasil perhitungan didapatkan hubungan yang bermakna antara gambaran radiologi dengan hasil GeneXpert didapatkan p = 0,037 (p < 0,05) . Terdapat hubungan yang bermakna antara gambaran klinis berupa sesak nafas (p = 0,041/p < 0,05), batuk (p = 0,037/p < 0,05) dengan hasil GeneXpert. Tidak terdapat hubungan gambaran klinis berupa demam (p = 0,533/p > 0,05) dengan hasil GeneXpert. Terdapat hubungan gambaran klinis (sesak napas, batuk) dan radiologi dengan hasil GeneXpert
Item Description:http://repository.upnvj.ac.id/5962/1/AWAL.pdf
http://repository.upnvj.ac.id/5962/2/ABSTRAK.pdf
http://repository.upnvj.ac.id/5962/3/BAB%20I.pdf
http://repository.upnvj.ac.id/5962/4/BAB%20II.pdf
http://repository.upnvj.ac.id/5962/8/BAB%20III.pdf
http://repository.upnvj.ac.id/5962/7/BAB%20IV.pdf
http://repository.upnvj.ac.id/5962/9/BAB%20V.pdf
http://repository.upnvj.ac.id/5962/6/DAFTAR%20%20PUSTAKA.pdf
http://repository.upnvj.ac.id/5962/5/RIWAYAT%20HIDUP.pdf
http://repository.upnvj.ac.id/5962/10/LAMPIRAN.pdf