PENERAPAN STRATEGI PEMBELAJARAN ACTIVE KNOWLEDGE SHARING BERBASIS MICROBLOGGING TUMBLR UNTUK MENINGKATKAN PRESTASI BELAJAR SISWA
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Penerapan Strategi Pembelajaran Active Knowledge Sharing Berbasis Microblogging Tumblr bertujuan terhadap prestasi belajar siswa pada mata pelajaran Teknologi Informasi dan Komunikasi. Penelitian ini terdiri dari dua kelas, yaitu kelas eksperimen yang menggu...
Saved in:
Main Author: | |
---|---|
Format: | Book |
Published: |
2011-06-06.
|
Subjects: | |
Online Access: | Link Metadata |
Tags: |
Add Tag
No Tags, Be the first to tag this record!
|
Summary: | Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Penerapan Strategi Pembelajaran Active Knowledge Sharing Berbasis Microblogging Tumblr bertujuan terhadap prestasi belajar siswa pada mata pelajaran Teknologi Informasi dan Komunikasi. Penelitian ini terdiri dari dua kelas, yaitu kelas eksperimen yang menggunakan strategi Active Knowledge Sharing berbasis Microblogging Tumblr sedangkan kelas kontrol yang menggunakan metode konvensional. Keaktifan dan keterlibatan siswa dalam pembelajaran (active learning) merupakan salah satu faktor untuk mencapai tujuan pembelajaran. Berbagi pengetahuan atau knowledge sharing menjadi salah satu cara yang membuat kondisi pembelajaran lebih interaktif dimana setiap siswa dan guru dapat saling membantu saat pembelajaran untuk mencapai tujuan pembelajaran. Oleh karena itu strategi pembelajaran Active Knowledge Sharing mampu menjadi alternatif strategi yang dapat diterapkan saat pembelajaran. Microblogging menjadi salah satu situs yang dimanfaatkan untuk pendidikan. Salah satu microblogging yang dapat dimanfaatkan adalah Tumblr. Tumblr merupakan salah satu microblogging yang memberikan fasilitas blogging yang cepat dan mudah dibandingkan dengan blog biasa. Dengan kolaborasi Active Knowledge Sharing dan microblogging Tumblr antara siswa dan siswa maupun siswa dan guru dapat saling bertukar pengetahuan dengan cepat dan dengan cara yang mudah dan cepat. Penelitian ini membuktikan bahwa prestasi belajar siswa yang melaksanakan strategi pembelajaran Active Knowledge Sharing berbasis microblogging Tumblr lebih baik daripada siswa yang melaksanakan pembelajaran konvesional. Hal tersebut terbukti dengan perhitungan uji t dan diperoleh thitung sebesar 4,57 sedangkan ttabel sebesar 1,99. Dari perhitungan tersebut menyatakan H1 diterima. Pada uji gain pada kelas eksperimen diperoleh 0,82 sedangkan pada kelas kontrol diperoleh 0,67. Pada perhitungan tersebut diperoleh kesimpulan bahwa prestasi belajar kelas eksperimen lebih meningkat daripada kelas kontrol. |
---|---|
Item Description: | http://repository.upi.edu/105984/4/s_kom_0706480_table_of_content.pdf http://repository.upi.edu/105984/2/s_kom_0706480_chapter1.pdf http://repository.upi.edu/105984/2/s_kom_0706480_chapter2.pdf http://repository.upi.edu/105984/1/s_kom_0706480_chapter3.pdf http://repository.upi.edu/105984/5/s_kom_0706480_chapter4.pdf http://repository.upi.edu/105984/2/s_kom_0706480_chapter5.pdf http://repository.upi.edu/105984/3/s_kom_0706480_bibliography.pdf |