Penggunaan Alat Peraga Blok Pecahan untuk Meningkatkan Pemahaman Konsep Pecahan Senilai dalam Pembelajaran Matematika di Kelas IV SDN Rajagaluh Lor II Kecamatan Rajagaluh Kabupaten Majalengka
Materi pecahan senilai merupakan materi yang erat kaitannya dengan kehidupan sehari-hari. Namun di dalam proses pembelajaran materi tersebut menjadi sulit karena pemahaman siswa terhadap materi tersebut masih rendah. Hal tersebut terjadi ketika dilaksanakannya penelitian data awal di kelas IV SDN Ra...
Saved in:
Main Author: | |
---|---|
Format: | Book |
Published: |
2011-07-01.
|
Subjects: | |
Online Access: | Link Metadata |
Tags: |
Add Tag
No Tags, Be the first to tag this record!
|
Summary: | Materi pecahan senilai merupakan materi yang erat kaitannya dengan kehidupan sehari-hari. Namun di dalam proses pembelajaran materi tersebut menjadi sulit karena pemahaman siswa terhadap materi tersebut masih rendah. Hal tersebut terjadi ketika dilaksanakannya penelitian data awal di kelas IV SDN Rajagaluh Lor II pada pembelajaran pecahan senilai. Dari penelitian tersebut diperoleh data bahwa dari 21 siswa hanya 5 siswa atau 24% siswa yang mendapat nilai mencapai KKM 54 atau dinyatakan tuntas dan sebanyak 16 siswa atau 76% dinyatakan belum tuntas karena mendapatkan nilai di bawah KKM. Dari penelitian yang telah dilaksanakan tersebut dapat disimpulkan bahwa rendahnya pemahaman siswa terhadap materi karena kurangnya penggunaan alat peraga dan kurangnya aktivitas siswa dalam pelaksanaan pembelajaran. Berdasarkan temuan yang diperoleh dari penelitian data awal tersebut maka perlu adanya suatu usaha dan rencana tindakan perbaikan dengan tujuan untuk meningkatkan pemahaman siswa dalam konsep pecahan senilai. Dengan adanya saran dari para ahli maka digunakanlah alat peraga blok pecahan sebagai salah satu upaya untuk memperbaiki proses dan hasil belajar siswa di kelas IV SDN Rajagaluh Lor II pada materi pecahan senilai. Metode penelitian yang digunakan yaitu penelitian tindakan kelas (PTK) yang memfokuskan pada penggunaan alat peraga blok pecahan. Penelitian tindakan ini dilaksanakan dalam dua siklus yang dalam setiap siklusnya terdiri dari empat tahapan kegiatan yaitu tahapan perencanaan, tahapan pelaksanaan, tahapan observasi, dan tahapan analisis dan refleksi. Untuk mempermudah pelaksanaan tindakan perbaikan tersebut maka digunakan beberapa instrumen penelitian seperti format observasi, pedoman wawancara, tes, dan catatan lapangan. Dari pelaksanaan tindakan yang telah dilaksanakan diperoleh data bahwa proses dan hasil siswa mengalami peningkatan dalam setiap siklusnya. Pada siklus I siswa yang tuntas dalam belajar sebanyak 13 orang siswa atau sebesar 61,90%, dan pada siklus II siswa yang tuntas sebanyak 19 orang siswa atau sebesar 90,48%. Berdasarkan hasil pembahasan dan temuan-temuan pada waktu penelitian dapat direkomendasikan bahwa penggunaan alat perga blok pecahan merupakan salah satu alternatif untuk meningkatkan pemahaman siswa khususnya di kelas IV SDN Rajagaluh Lor II dalam konsep pecahan senilai. |
---|---|
Item Description: | http://repository.upi.edu/5431/1/s_pgsd_kelas_0908253_title.pdf http://repository.upi.edu/5431/2/s_pgsd_kelas_0908253_table_of_content.pdf http://repository.upi.edu/5431/3/s_pgsd_kelas_0908253_chapter1.pdf http://repository.upi.edu/5431/4/s_pgsd_kelas_0908253_chapter2.pdf http://repository.upi.edu/5431/5/s_pgsd_kelas_0908253_chapter3.pdf http://repository.upi.edu/5431/6/s_pgsd_kelas_0908253_chapter4.pdf http://repository.upi.edu/5431/7/s_pgsd_kelas_0908253_chapter5.pdf http://repository.upi.edu/5431/8/s_pgsd_kelas_0908253_bibliography.pdf http://repository.upi.edu/5431/9/s_pgsd_kelas_0908253_appendix.pdf |