EFEKTIVITAS PENGGUNAAN METODE SUKU KATA DALAM MENINGKATKAN KEMAMPUAN MEMBACA PERMULAAN PADA ANAK TUNAGRAGITA RINGAN : Studi Eksperimen dengan Single Subjejct Research terhadap Siswa Tunagrahita Ringan Di SLB Nurvita

Membaca merupakan salah satu pelajaran yang utama dan pertama diberikan kepada anak di sekolah. Kegiatan membaca ini lebih awal diberikan karena merupakan dasar untuk belajar lebih lanjut. Anak yang belum bisa membaca akan mengalami kesulitan dalam mengikuti pelajaran lainnya. Bagi anak tunagrahita...

Full description

Saved in:
Bibliographic Details
Main Author: Citra Utami Santana, - (Author)
Format: Book
Published: 2008-08-22.
Subjects:
Online Access:Link Metadata
Tags: Add Tag
No Tags, Be the first to tag this record!
Description
Summary:Membaca merupakan salah satu pelajaran yang utama dan pertama diberikan kepada anak di sekolah. Kegiatan membaca ini lebih awal diberikan karena merupakan dasar untuk belajar lebih lanjut. Anak yang belum bisa membaca akan mengalami kesulitan dalam mengikuti pelajaran lainnya. Bagi anak tunagrahita kegiatan membaca dan memahami isi bacaan merupakan hal yang sulit. Untuk membaca yang baik diperlukan daya ingat, konsentrasi, kemampuan persepsi, dan kemampuan lainnya, sementara kemampuan-kemampuan tersebut kurang dimiliki anak tunagrahita. Adapun masalah yang akan dikaji dalam penelitian ini adalah kemampuan membaca permulaan pada anak tunagrahita ringan setelah diberikan perlakuan dengan metode suku kata menjadi lebih baik hasilnya dibandingkan sebelum diberikan perlakuan. Berdasarkan pokok masalah tersebut, peneliti ini bertujuan untuk memperoleh data tentang kemampuan membaca permulaan dengan menggunakn metode suku kata pada anak tunagrahita ringan, dengan komponen suku kata dan kata, setelah diberikan perlakuan dengan metode suku kata, dan mengetahui efektivitas penggunaan metode suku kata dalam meningkatkan kemampuan membaca permulaan pada anak tunagrahita ringan. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode eksperimen, dengan menggunakan pendekatan Single Subject Research, artinya penelitian yang dilakukan kepada subjek persubjek, sedangkan desain yang digunakan adalah desain A-B-A'. Teknik analisis data dalam penelotian ini dilakukan melalui tampilan grafik pada subjek yang diteliti. Dari hail analisis data kemampuan membaca komponen membaca suku kata, diperoleh Mean Level dari beseline-1 (A-1) 38,75%, ke baseline-2 (A-2) sebesar 73,75%. Sedangkan analisis data kemampuan membaca komponen membaca kata, diperoleh Mean Level dari baseline-1 (A-1) 27,5%., ke baseline-2 (A-2) sebesar 52,5%. Ini berarti bahwa penggunaan metode suku kata memiliki nilai positif dalam meningkatklan kemampuan membaca permulaan pada anak tunagrahita ringan. Untuk hasil yang diperoleh dari penelitian ini direkomendasikan kepada para pendidik dan peneliti selanjutnya. Bagi para pendidik diharapkan lebih kreatif dan selektif dalam memilih metode yang tepat untuk mengajarkan membaca permulaan. Selain itu, pendidik hendaknya dapat menggunakan metode pembelajaran membaca permulaan dengan tetap memperhatikan karakteristik setiap siswa. Bagi peneliti yang berkenaan untuk mengangkat kembali permasalahan yang sama dengan instrument yang lebih variatif atau dengan desain yang berbeda
Item Description:http://repository.upi.edu/63054/1/s_plb_033983_chapter1.pdf
http://repository.upi.edu/63054/2/s_plb_033983_chapter2.pdf
http://repository.upi.edu/63054/3/s_plb_033983_chapter3.pdf
http://repository.upi.edu/63054/4/s_plb_033983_chapter4.pdf
http://repository.upi.edu/63054/5/s_plb_033983_chapter5.pdf
http://repository.upi.edu/63054/6/s_plb_033983_bibliography.pdf
http://repository.upi.edu/63054/7/s_plb_033983_appendix.pdf